Fimela.com, Jakarta Slugging sebenarnya bukan hal baru, tapi beberapa waktu belakangan, teknik ini sedang sangat banyak dibicarakan. Praktik slugging melibatkan penyebaran lapisan oklusif, biasanya petroleum jelly seperti Vaseline, di seluruh kulit wajah, sebelum tidur di malam hari.
Teknik ini sebenarnya diadaptasi dari rutinitas kecantikan pada pertengahan tahun 1900an, di mana perempuan biasa mengenakan krim dingin yang tebal di kulit wajah mereka semalaman untuk mencegah kerutan. Slugging sendiri memiliki dua manfaat, yaitu menahan semua kelembapan dari produk yang diaplikasikan sebelumnya dan mencegah udara kering mengganggu kulit agar tak semakin dehidrasi.
Jika kamu memiliki kulit yang sangat kering dan sulit mempertahankan hidrasi, slugging bisa menjadi pilihan untuk membantu kulit mencegah kehilangan air, menjaganya tetap lembap, dan ternutrisi. Teknik ini juga bagus untuk kamu yang sedang mengalami beberapa kondisi kulit rusak akibat perawatan estetika, paparan sinar matahari, atau pengelupasan kulit berlebih.
Petrolatum bersifat noncomedogenic, yang artinya tidak akan menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat. Tapi, tergantung jenis kulitmu, penggunaan Vaseline mungkin masih akan berkontribusi pada munculnya jerawat pada kulit wajah.
What's On Fimela
powered by
Apa itu slugging dan cara tepat melembapkan kulit wajah
Dan jika kamu ingin mencoba teknik ini, walaupun petroleum jelly paling sering disebutkan, ini mungkin pilihan terbaik. Untuk slugging, penekanannya pada oklusif, tapi idealnya masih harus dikombinasikan dengan humektan dan emolien untuk hasil yang optimal.
Caranya, selalu mulai dengan kulit yang bersih. Lalu lanjutkan dengan lapisan tipis pelembap yang menghiddrasi kulit, sebelum menyegelnya dengan oklusif pilihanmu.
Berhati-hatilah jika kamu sedang menggunakan obat resep topikal apapun, karena menggunakan oklusif di atasnya bisa meningkatkan potensinya. Slugging bukan pilihan terbaik untuk setiap jenis kulit, tapi jika kulitmu cenderung sangat kering, maka cobalah dengan cara yang tepat.