Fimela.com, Jakarta Setiap orang pasti memiliki karakter dan kepribadian masing-masing. Kita tak bisa dengan mudah menebak kepribadian seseorang dengan hanya sekali bertemu atau berbincang dengannya. Meski begitu, melansir dari laman timeconcept.co kepribadian seseorang ternyata bisa dilihat dari kebiasaan-kebiasaan kecilnya sehari-hari. Salah satu kebiasaan tersebut adalah kebiasaan memakai jam tangan.
Mereka yang suka memakai jam tangan di lengan kanan memiliki kepribadian yang tidak sama dengan mereka yang suka memakai jam tangan di lengan kiri. Apa perbedaan keduanya?
What's On Fimela
powered by
1. Kepribadian Tim Pemakai Jam Tangan di Kanan
Orang yang biasa memakai jam tangan di sebelah kanan umumnya adalah orang yang kidal. Meski begitu, tidak semua orang kidal suka memakai jam tangan di lengan kanan. Mereka yang hobi pakai jam tangan di kanan biasanya adalah orang-orang yang perfeksionis, ambisius dan ingin segala hal ada pada kendalinya.
Mereka adalah pribadi yang menyenangkan dengan caranya sendiri. Orang dengan kebiasaan memakai jam tangan di sebalah kanan umumnya adalah orang-orang yang menyukai hal-hal indah, bersih dan rapi. Mereka juga termasuk orang yang mudah bergaul dengan siapa saja. Namun, mereka terkadang juga sedikit emosional dan acuh tak acuh pada orang lain.
2. Kepribadian Tim Pemakai Jam Tangan di Kiri
Orang yang bisa memakai jam tangan di kiri umumnya adalah orang-orang yang santai, tidak terlalu ambisius namun tetap konsisten dalam mengerjakan sesuatu. Mereka adalah pribadi yang tidak terlalu memikirkan banyak hal di hidupnya karena baginya hidup itu sebaiknya simpel dan praktis.
Mereka yang hobi memakai jam tangan di kiri adalah orang-orang yang logis. Mereka suka kerja cepat dan tepat. Meski begitu, tidak sedikit orang dengan kebiasaan memakai jam tangan di kiri adalah orang-orang yang cukup tertutup sehingga tak mudah percaya dengan orang lain apalagi orang yang baru dikenalnya.
Kalau kamu tim mana nih Sahabat Fimela? Semoga informasi ini bermanfaat.
#WomenForWomen