Fimela.com, Jakarta Bukan hal yang aneh bagi pasangan untuk merasa sedikit menjauh dari waktu ke waktu. Mungkin saja salah satu dari kalian telah disibukkan dengan pekerjaan atau hanya terjebak dalam rutinitas yang super sibuk. Namun, meski demikian ada baiknya untuk tetap terhubung satu sama lain agar ikatan juga tetap kuat dan terjaga.
Nah, untuk menjaga hubungan tetap harmonis meski sama-sama sibuk dengan urusan masing-masing, ada beberapa hal sederhana yang dapat membantumu merasa lebih dekat dengan pasangan. Penasaran? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
1. Ucapkan Terima Kasih
Cobalah untuk secara konsisten menunjukkan lebih banyak rasa terima kasih kepada pasangan. Hal ini dapat membantumu meningkatkan keintiman dan koneksi dalam suatu hubungan dari waktu ke waktu. Bertierima kasihlah tentang hal kecil yang telah mereka buat untukmu setiap hari.
What's On Fimela
powered by
2. Berikan Pelukan
Berikan pelukan tanpa alasan dan terutama ketika itu diberikan sebagai kejutan. Pelukan tidak diragukan lagi menghangatkan hati. Memberikan pelukan secara acak menyampaikan pesan bahwa kamu peduli dan bijaksana. Ini juga cara yang bagus untuk menunjukkan kasih sayang.
3. Berbagi Tawa
Apakah kamu sudah menikah selama beberapa tahun, dengan sengaja melakukan hal-hal kecil, seperti tertawa bersama, itu memberi kehidupan. Humor dapat membantu meredakan ketegangan dan mencairkan suasana hati. Pertimbangkan apa yang membuatmu dan pasangan tertawa, lalu bagikan bersama.
4. Dukung Pendapat Pasanganmu
Kamu harus selalu mencoba untuk melihat sesuatu dari sudut pandang pasangan. Jika kamu sedang berdebat, sulit bergaul, atau sekadar tidak setuju, coba tempatkan dirimu pada posisinya. Meskipun wajar untuk tidak setuju, menunjukkan bahwa kamu memahami apa yang dia katakan bisa sangat membantu menunjukkan rasa hormat dan cinta kepada pasangan.
Jika kamu berkomitmen untuk mempraktikkan setidaknya satu dari tindakan kasih sayang ini setiap hari, kamu akan melihat hubunganmu tumbuh.
#WomenforWomen