Penuh Kasih Sayang, 11 Artis Indonesia yang Besarkan Buah Hati Berkebutuhan Khusus

Musa Ade diperbarui 16 Feb 2022, 17:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Setiap orangtua di dunia ini pasti ingin memberikan yang terbaik untuk buah hatinya. Hal tersebut juga berlaku bagi beberapa artis Indonesia ini. Mereka rela melakukan apa saja demi buah hatinya.

Beberapa artis Indonesia ini merawat dan membesarkan anak-anak yang berkebutuhan khusus. Siapa saja mereka? Berikut Fimela.com merangkumkan khusus untuk Anda.

What's On Fimela
2 dari 12 halaman

Cindy Fatika Sari

Cindy Fatika Sari. (Foto: Instagram)

Rumah tangga Cindy Fatika Sari dan Tengku Firmansyah dikaruniai anak kembar laki-laki. Salah satu anak kembarm Teuku Omar Atalla diketahui mengidap autisme. Oleh karena itu, Omar pun harus melakukan perawatan dan belajar di sekolah khusus.

3 dari 12 halaman

Anji

`Ultah Sigra Umar Narada (Anak Anji) (Galih W. Satria/bintang.com)

Anji dan Wina Natalia mempunyai buah hati yang bernama Sigra Narada. Akan tetapi, anak berwajah lucu ini mengidap autisme. Sejak usia 2 tahun, ia sudah menjalani terapi.

4 dari 12 halaman

Dede Sunandar

Dede Sunandar. (Foto: Instagram)

Dede Sunandar mempunyai putra yang mengidap William Syndrome. Seperti diketahui, William Syndrome merupakan langka yang menganggu pertumbuhan anak.

5 dari 12 halaman

Nia Daniaty

Nia Daniaty. (Foto: Instagram)

Dari pernikahannya dengan Farhat Abbas, Nia Daniaty mempunyai seorang anak bernama Angga. Anak dari Nia ini merupakan tipe orang yang tertutup dan kepercayaan dirinya rendah. Bahkan ia sempat masuk sekolah berkebutuhan khusus.

6 dari 12 halaman

Asri Welas

Asri Welas. (Foto: Instagram)

Salah satu anak dari Asri Welas, Ibran didiagnosis mengalami katarak di usia bayi. Ibran pun harus menjalani operasi mata saat usianya masih tiga bulan.

7 dari 12 halaman

Shirley Malinton

Shirley Malinton (Instagram/shirleymalintonreal)

Mantan bidadari Warkop DKI, Shirley Malinton saat ini menetap di Amerika Serikat dan berkarier di politik. Ia juga fokus merawat salah putranya, Herald Aurelio yang mengidap autisme.

8 dari 12 halaman

Dian Sastrowardoyo

Dian Sastrowardoyo mengantar anaknya, Shailendra, masuk sekolah hari pertama.

Buah hati Dian Sastrowardoyo, Shailendra diketahui mengidap autisme. Sang putra pun harus sering-sering menjalani konsultasi terkait kondisinya.

9 dari 12 halaman

Agatha Suci

Agatha Suci dan kedua buah hatinya. (Instagram/agatha_suci)

Anak dari Agatha Suci, Kahlia Adinda divonis menderita autisme pada usia 1 tahun. Kini Kahlia sudah tumbuh dengan baik berkat asuhan dari Agatha.

10 dari 12 halaman

Dewi Yull

Dewi Yull. (Foto: Instagram)

Dari pernikahannya dengan Ray Sahetapy, Dewi Yull mempunyai dua anak tuna rungu yaitu mendiang Giscka Putri Sahetapy dan Surya Sahetapy. Surya membuktikan jika kondisinya tak menghalangi dirinya untuk mengukir prestasi dan kuliah di Amerika Serikat.

11 dari 12 halaman

Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier dan Azka (Instagram/mastercorbuzier)

Anak Deddy Corbuzier, Azka Corbuzier diketahui mengidap disleksia. Akan tetapi berkat didikan orangtuanya, Azka jadi lulusan terbaik di sekolahnya.

12 dari 12 halaman

Joanna Alexandra

Joanna Alexandra dan Ziona Eden Alexandra. (Foto: instagram.com/joannaalexandra)

Anak Joanna Alexandra, Ziona Eden mengidap penyakit langka Campomelic dyslapsia. Oleh karena itu, Ziona pun harus menjalani perawatan khusus.