Gaya Keren NCT Dream Pakai Seragam Sekolah SMA Indonesia, Berasa Nostalgia Jaman SMA

Vinsensia Dianawanti diperbarui 08 Feb 2022, 18:30 WIB

Fimela.com, Jakarta NCT Dream digandeng menjadi wajah baru dari merek skincare lokal, Somethinc. Setelah merekomendasikan deretan skincare lokal favorit mereka, NCT Dream melokal dengan mengenakan seragam SMA Indonesia.

Ini menjadi bagian dari kerja sama dengan Somethinc dalam pembuatan kampanye foto dan video iklan. NCT Dream berbagi kisah dari proses pembuatan video kampanye yang kini diunggah di kanal YouTube NCT Dream pada pertengahan Januari lalu.

Dari video BTS tersebut, NCT Dream memperlihatkan keseluruhan penggarapan video kampanye. Namun yang mencuri perhatian justru ketika seluruh member NCT Dream mengenakan seragam SMA khas siswa Indonesia.

Dengan logo OSIS sebagai emblem di saku kanan, seluruh member NCT Dream mengenakan seragam putih abu-abu khas siswa SMA di Indonesia. Namun, Renjun dan Jisung mengenakan kemeja lengan panjang, sementara Jaemin, Jeno, dan Chenle mengenakan atasan lengan pendek.

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Penampilan NCT Dream

NCT Dream mengenakan seragam SMA Indonesia di kampanye terbaru bersama Somethinc. Intip gaya serunya (Tangkapan Layar YouTube NCT Dream)

Seragam putih abu-abu ayng dikenakan Renjun dan Jisung lengkap dengan dasi panjang yang membuat keduanya tampak seperti murid yang taat. Sementara Jaemin berakting sebagai siswa yang kalem dan fokus belajar di kelas.

Sedangkan Chenle ditampilkan sebagai siswa rebel yang menambah sampah kertas di dalam kelas dengan menerbangkan pesawat kertas. Mirip dengan Chenle, Jeno juga ditampilkan sebagai siswa rebel dengan ujung baju yang dikeluarkan. Menunjukkan sosok murid yang tidak pernah rapi saat di sekolah.

Potret kelima member NCT Dream dengan seragam SMA membuat warganet Indonesia merasa memiliki kedekatan. Terlebih karena seragam SMA yang digunakan merupakan seragam SMA di Indonesia.

"Gemes banget, Dream seneng banget pake konsep anak SMA, berasa nostalgia, Jeno flashback sebangku ama Jaemin di SOPA dulu, Renjun juga flashback masa sekolah... Ini salah satu skincare lokal yang bagus, cocok sama citra Dream yang fresh and young 😍 sukses terus DREAM..." tutur warganet.

"Seneng banget ngeliat dreamis pada seneng terus mereka pakai baju SMA indonesia jugaaa Terharuuuu ༎ຶ‿༎ຶ༎ຶ‿༎ຶ," kata warganet lainnya.

 

NCT Dream mengenakan seragam SMA Indonesia di kampanye terbaru bersama Somethinc. Intip gaya serunya (Tangkapan Layar YouTube NCT Dream)
3 dari 3 halaman

Kolaborasi dengan Somethinc

Intip rekomendasi skincare lokal dari setiap member NCT Dream (Somethinc)

Marsela Limesa, Co-founder dan President Somethinc, menjelaskan bagaimana kolaborasi ini dilandasi kesamaan prinsip antara Somethinc dan NCT Dream.

"Kami melihat bahwa spirit, pertumbuhan dan loyalitas yang sama juga dimiliki oleh NCT Dream, dimana mereka selalu memperhatikan dan membawa NCTzen ke dalam setiap pesan dan karya mereka yang sangat berkualitas.” kata Marcella.

Sebagai bentuk dukungan untuk mewujudkan kulit impian konsumen, kolaborasi ini juga menghadirkan berbagai kit pilihan member NCT Dream yang diluncurkan sejak Januari tahun ini. Antusiasme para konsumen juga terlihat sangat besar. Dalam waktu 3 jam saja, kit rekomendasi Somethinc dari member NCT ini sudah habis terjual di website resmi Somethinc.

Menjawab keinginan konsumen, kit pilihan member NCT Dream Vol. 1 Batch 2 akan kembali available pada 7 Februari 2022, yang dilengkapi dengan berbagai produk untuk menjawab beragam permasalahan kulit. Mulai dari Acne Pore Combat, Anti Aging, Sensitive Skin, hingga Brightening Skin. Paket ini tersedia untuk para konsumen dan NCTzen di situs resmi Somethinc Official dan BeautyHaul, sekaligus informasi lengkap lainnya untuk membantu konsumen memilih kit yang cocok dengan kondisi kulit mereka.