Rekomendasi Makanan Pendamping ASI untuk Anak Usia 1 Tahun

Fimela Reporter diperbarui 13 Mei 2022, 21:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Bunda udah tau belum kalau dari umur 6 bulan, bayi sudan boleh lho di berikan asupan. Pemberian MPASI ini sebaiknya dilakukan secara bertahap agar nutrisi bayi tetap tercukupi. MPASI sediri atau Makanan Pendamping ASI sebaiknya tidak diberikan kepada bayi sebelum usianya mencapai 6 bulan, karena pada usia tersebut bayi cenderung lebih berisiko mengalami alergi makanan. Selain resiko terkena alergi, pemberian MPASI sebelum berusia 4 bulan dapat meningkatkan resiko bayi tersedak lho bunda.

Bayi memiliki tanda-tanda bila sudah siap makan. Walaupun perkembangan bayi berbeda-beda, namun beberapa bayi mempunyai tanda yang menunjukkan bayi tersebut telah siap mengkonsumsi makanan. Diantaranya, bayi tersebut mulai meraih makanan dan memasukkannya ke dalam mulut, lalu duduk sendiri tanpa bantuan dan dapat menegakkan kepala, ada juga yang tertarik dengan makanan yang dimakan oleh orang lain, mampu membuka mulut dengan baik untuk mengambil makanan dari sendok, dan ada juga yang dapat menelan makanan dan tidak mengeluarkannya kembali dari mulut. 

Meskipun bayi berumur 1 tahun sudah tidak memiliki ketentuan khusus untuk makanannya, tetapi bunda harus tetap memperhatikan kandungan dari nutrisinya. Berikut rekomendasi MPASI untuk Anak berusia 1 tahun.

What's On Fimela
2 dari 6 halaman

1. Daging Ayam

Ilustrasi daging ayam segar. (Photo by JK Sloan on Unsplash)

Ayam memiliki kandungan protein dan vitamin B6 yang dapat membantu untuk mempercepat pertumbuhan anak. Selain itu, kandungan B6 juga diperlukan oleh tubuh untuk melancarkan metabolisme. Dalam ayam juga terdapat kandungan kalsium dan fosfor yang sangat bagus untuk membantu pertumbuhan tulang dan juga gigi. Selain itu, karena kandungan protein ayam yang sangat banyak, maka daging ayam juga merupakan salah satu sumber bahan pangan yang bagus untuk membentuk perkembangan otot pada bayi.

3 dari 6 halaman

2. Nasi Coklat

Nasi merah pulen./Copyright shutterstock.com/g/THaNtHiMa

Nasi coklat atau brown rice memenuhi mineral mangas sebanyak 80% dari yang dibutuhkan tubuh. Mineral ini membantu tubuh mensintesis lemak. Selain itu nasi coklat mengandung antioksidan tinggi. Karena, Antioksidan pada beras coklat setara dengan yang dimiliki oleh buah bluberi dan stroberi. Nasi coklat merupakan asupan makan terbaik untuk bayi karena nutrisi alami dan serat yang terkandung membantu mencukupi kebutuhan si kecil di masa pertumbuhannya. Serat pada beras coklat membantu memperbaiki sistem pencernaan buah hati juga. Nasi cokelat juga mengandung lebih banyak nutrisi dibandingkan dengan nasi putih. Mulai dari karbohidrat, serat, vitamin B, protein, hingga mineral yang meliputi zat besi, zinc, mangan, dan magnesiu. 

4 dari 6 halaman

3. Ikan

Ikan goreng./Copyright shutterstock.com/g/minadezhda

Ikan menjadi number manfaat untuk anak, karena ikan merupakan sumber dari lemak sehat. Ikan juga kaya akan omega-3 docosahexaenoic acid (DHA) yang di butuhkan untuk perkembangan otak dan sistem saraf. Ikan dapat meningkatkan kecerdasan otak karena kandungan asam Lemak sehat yang ada pada ikan. Ikan juga menjadi sumber vitamin D yang baik. Selain itu, ikan juga dapat menurunkan resiko pada alergi, karena ikan mengandung asam Lemak tak jeune randai Panjang yang data mencegah asma pada anak.

5 dari 6 halaman

4. Susu dan Yogurt

Susu dan Plain Yogurt / Sumber: iStockphoto

Susu dan yogurt merupakan sumber protein, kalsium dan juga lemak sehat sehingga bermanfaat bagi perkembangan tulang, gigi dan juga otak. Yogurt juga baik untuk pencernaan dan mendukung proses tumbuh kembang anak, selain itu yogurt juga mengandung karbohidrat, lemak serta aneka vitamin dan mineral yang penting untuk mendukung tumbuh kembang anak. Yogurt juga dapat memperkuat daya tahan tubuh karena kandungan probiotik, vitamin A, vitamin C, Protein, sert mineral sepeti magnesium, selenium, dan zinc di dalamnya.

6 dari 6 halaman

5. Oatmeal

Ilustrasi Oatmeal Credit: pexels.com/Life

Oatmeal dapat membantu dalam MPASI, karena oatmeal dapat menjadi salah satu pilihan untuk cemilan sehat anak berumur 1 tahun. Karena tekstur yang lembut dapat mudah untuk di kunyah dan di telan, selain itu oatmeal kaya akan nutrisi seperti serat, karbohidrat, vitamin, mineral, dan lemak sehat. Oatmeal juga dapat mencegah sembelit karena di dalam oatmeal terdapat serat yang dapat membantu sistem pencernaan bekerja lebih mudah. Selain itu, Oatmeal juga dapat meningkatkan sistem imun. 

 

Penulis : Saffa Sabila

 

#Woman For Woman

#Woman For Woman