Menu Hari Ini: Macaroni Schotel, Pepes Cumi Kering dan Terong Balado

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 31 Jan 2022, 06:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan apa hari ini, Sahabat Fimela? Jika masih bingung, rekomendasi menu berikut mungkin bisa dicoba. Karena rekomendasi menu hari ini ada Macaroni Schotel, Pepes Cumi Kering dan Terong Balado. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini. 

Menu Sarapan: Macaroni Schotel

Bahan:

  • 1 cangkir ukuran sedang macaroni
  • Keju cheddar sesuai selera
  • Keju mozzarela secukupnya
  • 3 siung bawang putih cincang
  • ½ buah bawang bombai
  • 400 ml susu uht
  • 2 butir telur ayam
  • Lada secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 3 buah sosis ayam atau sapi (potong-potong)

Cara Membuat:

  1. Resbus macaroni hingga mengembang. Ketika merebus tambahkan garam dan sedikit minyak supaya macaroni tidak lengket saat ditiriskan.
  2. Bila sudah mengembang, tiriskan macaroni.
  3. Panaskan sedikit minyak ke dalam wajan. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum dan layu. Kemudian masukkan sosis, tumis beberapa menit.
  4. Masukkan susu UHT, keju cheddar, keju mozzarella, kocok lepas telur dan masukkan ke dalam wajan. Aduk hingga tercampur rata.
  5. Tambahkan lada dan garam secukupnya. Masukkan macaroni dan campur hingga merata. Masak hingga kuah sedikit mengental. Matikan kompor.
  6. Ambil beberapa sendok macaroni shoctel, dan letakkan ke dalam cup yang telah dilapisi alumuninum foil. Tambakan keju parut di atasnya. Lakukan pada adonan yang masih tersisa.
  7. Masukkan ke dalam kukusan. Kukus selama 20 menit.
  8. Angkat dan sajikan macaroni schotel.
What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Menu Makan Siang: Pepes Cumi Kering

Ilustrasi/copyrightshutterstock/Deny Wahyudi

Selain dioalah menjadi sambal cumi atau bumbu lainnya, cumi asin ternyata bisa diolah dengan cara dipepes. Ingin membuatnya? Yuk, coba resepnya di bawah ini.

Bahan:

  • 200 gr cumi asin
  • 8 buah cabai merah
  • 5 buah cabai rawit merah
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 1 ruas kunyit
  • 1-2 sdt gula merah
  • 1 sdt kaldu jamur
  • Garam secukupnya
  • 1 genggam daun kemangi
  • 2 buah tomat merah, potong kecil-kecil
  • Daun pisang untuk membungkus

Cara Membuat:  

  1. Cuci bersih cumi, rendam di air panas hingga mengembang. Kemudian cuci lagi hingga bersih dan tiriskan.
  2. Haluskan semua bumbu-bumbu pepes sampai halus kecuali tomat.
  3. Campurkan bumbu halus dengan cumi asin, tomat dan kemangi.
  4. Ambil 2 sdm pepes, kemudian bungkus dengan daun pisang memanjang.
  5. Kukus pepes selama 20 menit. Dan jika sudah matang, angkat.
  6. Pepes cumi siap disajikan. 
3 dari 3 halaman

Menu Makan Malam: Terong Balado

Resep terong balado kemiri tomat./Copyright shutterstock.com/g/oduaimages

Suka dengan olahan terong dengan rasa pedas dan gurih? Yuk, coba resep terong balado kemiri tomat yang satu ini. Cara membuatnya cukup mudah. Langsung saja simak uraiannya di bawah ini, ya.

Bahan-Bahan

  • 1 buah terong ungu ukuran sedang
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • 50 ml air
  • 1/3 sdt lada bubuk
  • minyak untuk menggoreng dan menumis

Bumbu yang Dihaluskan

  • 3 butir bawang merah
  • 1 siung bawang putih1 butir kemiri
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 9 buah cabai rawit

Cara Membuat

  1. Teronng yang sudah diiris, direndam dalam air garam sebentar, laulu tiriskan.
  2. Goreng terong setengah matang, angkat dan sisihkan.
  3. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan tomat. Aduk rata.
  4. Tambahkan garam, gula pasir, merica, kecap manis dan kaldu bubuk.
  5. Masukkan terong. Aduk rata. Angkat dan sajikan.

Bingung menyiapkan menu hari ini? Tinggal cari di ManisdanSedap.com, platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.

Bukan hanya membantu penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam menu PO dari seluruh Nusantara, juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Tinggal pilih menu yang ingin dipesan lalu klik 'Order Sekarang' yang akan menghubungkan pembeli dengan Seller dan melakukan transaksi terpisah dari platform. Mudah dan praktis untuk gaet banyak pembeli dari berbagai kota, buruan gabung ke ManisdanSedap.com!

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap

#WomenforWomen