5 Pasangan Zodiak yang Punya Banyak Kesamaan Sifat

Baiq Nurul Nahdiat diperbarui 17 Jan 2022, 14:05 WIB

Fimela.com, Jakarta Atrologi tidak hanya memberi tahu kita tentang kepribadian masing-masing zodiak, tapi kamu juga mengetahui zodiak apa yang cocok denganmu. Berbicara soal kecocokan zodiak, ternyata ada beberapa pasangan zodiak yang tak hanya cocok tapi juga punya banyak kesamaan sifat. Mau tahu siapa saja mereka? Ini dia pasangan zodiak yang punya banyak kesamaan sifat.

1. Aquarius dan Aries

Aquarius dan Aries sama-sama menyukai kebebasan, sehingga mereka dapat memberikan kenyamanan satu sama lain di dalam hubungan. Mereka juga suka bertualang dan melakukan sesuatu yang baru yang akan membuat hubungan terasa hidup dan tak membosankan. Meskipun keduanya terkadang sama-sama dingin dan keras kepala, namun itu bukan masalah karena mereka bisa mengerti satu sama lain.

2. Gemini dan Sagitarius

Gemini dan Sagitarius sama-sama berjiwa bebas dan suka bertualang, sehingga mereka sangat cocok satu sama lain. Kedua zodiak ini suka mengambil keputusan dengan spontan dan tidak suka terikat, jadi hubungan mereka akan terasa sangat seru dan bahagia. Meskipun tidak suka terikat satu sama lain, zodiak ini bisa meluangkan waktu untuk pasangannya.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

3. Taurus dan Virgo

Pasangan Zodiak yang Punya Banyak Kesamaan. (Ilustrasi/copyrightshutterstock/mentatdgt)

Kedua zodiak ini adalah pemikir, cerdas dan bisa diandalkan dalam berbagai situasi. Mereka sama-sama serius dalam menjalin hubungan dan akan bekerja keras untuk mewujudkan hubungan yang ideal. Taurus atau Virgo memang tak terlalu pandai mengungkapkan kasih sayang, tetapi mereka sama-sama bisa membuat pasangan merasa dihargai dan dicintai sepenuh hati.

4. Cancer dan Pisces

Cancer dan Pisces dikenal sebagai zodiak yang perasa, mereka sangat sensitif dan mudah berempati pada orang lain, apalagi pada pasagan. Kedua zodiak ini juga sama-sama melankolis dan romantis sehingga mereka bisa memperlakukan pasangan senyaman mungkin dengan menjaga perasaannya. Mereka juga pandai menujukkan kasih sayang yang tak hanya melakui kata-kata namun juga tindakan.

3 dari 3 halaman

5. Aries dan Leo

Pasangan Zodiak yang Punya Banyak Kesamaan. (Ilustrasi/copyright shutterstock.com)

Leo dan Aries sebenarnya sama-sama memiliki pendirian yang kuat dan punya ego yang tinggi. Tapi kalau zodiak ini bersama, mereka bisa mengerti satu sama lain. Baik Aries maupun Leo juga punya kesamaan yakni punya ambisi yang tinggi dalam segala tujuannya. Sehingga mereka akan menjadi pasangan yang bisa mendukung satu sama lain untuk maju dan sukses.

Nah, itulah sekian pasangan zodiak yang punya banyak kesamaan. Bagaimana dengan zodiakmu?

#WomenforWomen