Keluarga Ceritakan Saat Tukul Arwana Dilarikan ke Rumah Sakit

Musa Ade diperbarui 17 Jan 2022, 08:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Tukul Arawana sempat dilarikan ke rumah sakit. Pihak keluarga baru buka suara setelah pria kelahiran 16 Oktober 1963 itu dalam keadaan sadar.

Menurut sang putri, Novita Eka Afriana, saat itu ayahnya sudah berada di lantai di depan sofa. Ketika itu, adiknya, Zhovan terus memanggil lantaran sang ayah tidak ada reaksi.

"Aku lagi di rumah di kamar, ayah itu di depan TV terus ade aku Zhovan panggil aku. Kok ayah diem aja, tiduran di depan sofa. Itu jam 5.30 WIB. Terus aku keluar aku pikir ayah bercanda karena diam aja," kata Vita seperti dilihat dari YouTube Indosiar, beberapa waktu lalu.

"Terus aku bilang, ayah kenapa, ayah enggak jawab gitu kan. Terus akhirnya didudukin aku kasih minum, udah enggak bisa minum, masih sadar, melek. Air minumnya tumpah terus masih dilap sama ayah, udah enggak bisa ngomong tapi (kasih reaksi lap) terus kayaknya ada yang salah nih," tutur Vita, putri dari Tukul Arawana.

2 dari 3 halaman

Bingung

Tukul Arwana (Sumber: Vidio.com)

Zhovan mengaku bingung saat menemukan sang ayah tidak merespon ucapannya. Padahal biasanya sang ayah selalu memangil dan menciumnya saat bertemu.

"Biasanya ayah manggil langsung. (ketemu) Di rumah ngajak cium tapi ini enggak. Habis keliling di rumah ayah nggak ngomong-ngomong terus aku langsung kaget, aku panggil enggak nyahut-nyahut. Langsung nangis karena nggak pernah lihat ayah seperti itu," ujar Zhovan.

3 dari 3 halaman

Ke Rumah Sakit

Tukul Arwana (Sumber: Vidio.com)

Akhirnya Vita langsung membawa ayahnya ke rumah sakit dekat rumah. Setelah itu, dokter menyarankan agar Tukul dibawa ke rumah sakit khusus lantaran curiga gejala stroke.

"Aku bilang sama orang rumah akhirnya bawa ke rumah sakit dekat rumah. Akhirnya keluarin mobil, ke rumah sakit dekat rumah kata dokter enggak bisa di sini karena rumah sakit ibu dan anak. Akhirnya kita pindah rumah sakit," kata Vita.

Tag Terkait