Masih Ada Kesempatan Kedua, Begini Cara Perbaiki Hubungan Pertemanan dengan Sahabat Perempuan

Iwan Tantomi diperbarui 22 Jan 2022, 08:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Dalam pertemanan, kadang segalanya tak selalu berjalan menyenangkan. Ada momen yang kadang memantik ego masing-masing, hingga menyulut ketidaksepahaman. Tak jarang, karena belum mampu menyelesaikan satu sama lain, pertemanan terpaksa jadi renggang.

Kamu pun tak perlu khawatir berlebihan, karena saat sudah mampu berpikir jernih, masing-masing akan membuka diri untuk saling meminta maaf dan kembali berteman baik. Terlebih lagi, selalu ada kesempatan kedua untuk memperbaiki keadaan, termasuk kepada sahabat perempuan. Beberapa cara ini pun bisa kamu terapkan.

What's On Fimela
2 dari 5 halaman

Berikan Hadiah Spesial yang Bisa Menyenangkan Hatinya

Credit via Shutterstock.com

Apabila semuanya telah beres, dan kini kalian telah berinteraksi lagi dengan baik sebagai sahabat dekat, bahagiakan hatinya dengan memberikan hadiah spesial. Lebih-lebih jika peran dan keberadaannya selama ini begitu berpengaruh besar dalam hidupmu, maka memberinya kado atau hadiah spesial di momen baikan kembali ini bisa menjadi tanda terima kasih, apresiasi sekaligus untuk membuktikan diri jika kamu masih membutuhkannya sebagai sahabat terbaik.

Credit: Frank & co.

Kamu bisa memberikan hadiah unik berupa perhiasan koleksi terbaru dari Frank & co. yang dihadirkan dalam lini terbarunya yaitu Frank Gold. Lewat koleksi ini, #Franknco menghadirkan plain gold jewelry 18k berstandar SNI dengan desain unik khas Italia. Selain itu, perhiasan emas #FrankGold terbuat dari material premium dan menggunakan teknologi paling baru dari Italia. Tak hanya itu, koleksi perhiasan emas wanita Frank Gold ini juga selalu up-to-date dan fashionable sesuai dengan tren dunia, sehingga bisa membuat pemakainya terlihat elegan dan penuh gaya.

Credit: Frank & co.

Saat ini, Frank Gold hadir dalam dua koleksi, yaitu Grande Ring Collection dan Geometric Collection. Koleksi cincin emas wanita dan gelang emas terbaru tersebut benar-benar memiliki desain unik dan stylish. Terlebih lagi, koleksi Frank Gold ini tak hanya cocok buat stacking tetapi juga bisa digunakan sehari-hari, sehingga cocok dijadikan kado untuk sahabat perempuan. Kamu bisa mengintip koleksi terbarunya di akun Instagram @franknco_id dan kunjungi website Frank & co. Biar lebih mudah mendapatkannya, kamu bisa langsung mengunjungi rumah perhiasan Frank & co. yang tersebar di seluruh Indonesia.

3 dari 5 halaman

Cairkan Hubungan dengan Menghubunginya Duluan

Credit via Shutterstock.com

Ketika hubungan pertemanan tengah renggang, rasa canggung saat ingin menghubunginya duluan mungkin akan kamu rasakan. Namun jangan terlalu dipikirkan, karena langkah tersebut justru perlu kamu lakukan untuk segera mencairkan hubungan. Jadikan masalah yang terjadi sebagai pembelajaran sekaligus pendewasaan diri, dengan berani menyelesaikannya. Sebab, jika hanya diam-diaman saja, malah jatuhnya kekanak-kanakan, bukan? Lagipula kalian sudah bersahabat lama, masa tak ingin seru-seruan lagi bersamanya.

4 dari 5 halaman

Ungkapkan Jika Sosoknya Selama Ini Begitu Berharga

Credit via Shutterstock.com

Setelah berhasil menghubunginya duluan dan hubungan kalian kini mulai mencair, ungkapkan jika sosoknya selama ini begitu berharga bagimu. Kamu menyadari jika ia selalu ada di masa suka maupun duka. Bahkan, segala hal yang kamu alami sehari-hari hampir tak pernah luput kamu ceritakan kepadanya. Itulah sebabnya saat sedang tak akur beberapa waktu terakhir, kamu seakan merasa kehilangan sosok terbaik dalam hidup seperti dirinya.

5 dari 5 halaman

Tepis Ego, Dengarkan Pendapatnya, dan Hargai Satu Sama Lain

Credit via Shutterstock.com

Jika ia sudah mau membuka diri dan bercerita, tepis egomu lebih dulu. Dengarkan pendapatnya sampai selesai. Baru kemudian, sikapi dengan bijak sembari mengutarakan pendapatmu secara baik-baik. Atur nada bicara, agar tak sampai menyinggungnya. Kadang inti permasalahan dalam pertemanan bisa jadi sepele, hanya penyampaian yang kurang tepat dapat memicu masalah yang tak terduga. Jika satu sama lain bisa saling menghargai, niscaya masalah apapun dalam persahabatan bisa dibereskan. Bahkan, dengan adanya masalah ini, kalian bisa belajar dan mengenal lebih dekat satu sama lain.

Tag Terkait