9 Item Fashion Terunik dan Teraneh dari Desainer Ternama Membuat Tertawa dan Menangis Sekaligus

Gilar Ramdhani diperbarui 05 Jan 2022, 12:00 WIB
Yeezy menjadi salah satu sneakers yang booming bagi pecinta sneakers. Namun, ada pula Yeezy dengan model teraneh seperti modelnya berbentuk alien. Makan di namakan Yeezy alien dengan warna seperti kayu dan sol hitam. @yeezymafia
Menggunakan bahan seperti kulit, boots dari Y Project warna kuning ini cukup rumit. Dengan bentuknya sprial pasti kita berfikir bagaimana cara menggunakannya. @yproject_official
Nike salah satu brand sepatu yang memiliki model sepatu yang timeless dan nyaman. Namun bagaimana jadinya jika Nike dengan model heels kitten ini? Tentu tidak biasa ya. @ancutasarca
Selain untuk pelengkap penampilan, jaket juga bisa digunakan di udara yang dingin. Namun, Andrea crew justru membuat jaket jeans ripped di bagian belakang. Alhasil bagian belakang jaket pun tak tertutup. @andrea_crews
Moschino membuat hand bag dengan desain rumah peternakan. Tas tersebut benar-benar menyerupai sebuah rumah yang dicat merah. @moschino
Asymmetrical jeans pun menjadi fashion yang unik. Dengan setiap sisi yang berbeda. Sisi kanan model slim, sedangkan sisi satunya loose. @kseniaschnaider
Louis vuitton pun membuat tas yang cukup unik, seperti replika sebuah pesawat. Lengkap dengan sayap pesawat, jendela pilot, dan dihiasi dengan warna cokelat dan font tulis LV yang menjadi ciri khasnya. @Louis vuitton
Turtleneck sweater memang sudah tak asing lagi di dunia fashion. Namun yang terbaru, turtle neck dari Vetents dibuat dengan model yang dapat memerlihatkan rambut bagian belakangmu. @vetements.
Tak hanya rumah peternakan, Moschino juga membuat clucth seperti replika roti baguette. @moschino.