Fimela.com, Jakarta Tidak semua orang lho, bisa bersikap terbuka pada orang di sekitarnya. Terkadang, bagi orang yang introver yang lebih banyak menghabiskan waktunya sendiri itu sangat menyiksa dan membuatnya merasa tak nyaman. Tetapi bersikap terbuka juga adalah kebutuhan, apalagi ini dibutuhakan dalam pekerjaan dan lingkungan sosial. Bagaimana pun juga kita hidup dengan orang lain sehingga kita dituntut untuk membangun interaksi yang baik.
Buat kamu yang selama ini kesulitan untuk bersikap terbuka, kamu bisa mengikuti langkah berikut ini.
1. Berani menyuarakan pendapat
Perasaan tidak enakan akan membuat seseorang menjadi tertutup, bahkan untuk menyuarakan pendapatpun mereka merasa sungkan. Jadi, jika kamu ingin menjadi lebih terbuka, kamu harus berani mengutarakan pendapatmu. Selama kamu bisa menyampaikannya dengan cara yang baik, jangan takut kalau orang lain akan tersinggung atau tidak setuju.
2. Jangan takut mencoba hal baru
Semakin banyak hal yang kamu coba, maka akan semakin banyak pula pengatahuan, koneksi, dan pengalaman yang kamu dapat. Sehingga, kamu akan lebih terbiasa beradaptasi dengan perubahan dan perbedaan.
3. Luangkan waktu untuk bertemu dengan orang lain
Jalinlah lebih banyak komunikasi dengan orang lain dan carilah teman baru. Semakin banyak orang yang kamu temui, maka semakin banyak pula pengalaman yang kamu dapatkan. Hal ini juga akan melatihmu agar terbiasa untuk berbicara dengan orang lain, sehingga kamu lebih terampil dalam berkomunikasi.
4. Bercerita pada seseorang
Memang tidak semua hal harus diceritakan pada orang lain, tetapi ada kalanya kita butuh untuk sekadar berbagi perasaan dan pikiran pada orang lain. Carilah seseorang yang bisa kamu percaya dan ceritakan apa yang kamu rasakan. Ini akan melatihmu untuk lebih terbuka pada orang lain.
5. Mencoba lebih spontan
Orang yang tertutup cenderung lebih banyak berpikir sebelum bertindak atau mengambil keputusan. Semua hal memang harus dipikirkan secara matang, tetapi jangan sampai hingga hal yang sepele kamu pikirkan secara mendalam. Tidak ada salahnya untuk lebih sedikit spontan atau impulsif, terkadang itu bisa melatihmu agar bisa berpikir dengan cepat.
Selain cara di atas, kamu juga bisa melatih dirimu agar lebih terbuka dengan mencoba keluar dari zona nyaman, jangan takut berekspresi, bersikap jujur pada orang lain dan belajar lebih peka terhadap hal-hal di sekelilingmu.
#ElevateWomen