Fimela.com, Jakarta Memasuki masa liburan dan tahun baru adalah kesempatan yang dimanfaatkan oleh banyak orang untuk berpergian keluar rumah. Tentunya dalam masa pandemi ini sudah bosan melakukan aktivitas di dalam rumah. Sebagian orang sudah mulai berani untuk berpergian keluar rumah karena angka covid-19 yang sudah mulai menurun. Namun, jika memutuskan untuk pergi atau berlibur saat pandemi tentu utamakan kesehatan keluarga. Berikut tips aman liburan saat pandemi.
1. Pilih tempat yang sepi
Carilah tempat rekreasi yang tidak terlalu padat. Sebaiknya sahabat fimela dan keluarga memilih lokasi outdoor agar sirkulasi udaranya lebih bagus, serta ada ruang untuk menjaga jarak satu sama lain. Ingat yaa sahabat fimela harus tetap social distancing! Usahakan hindari lokasi yang ramai dengan ruang yang terbatas karena akan memungkinkan untuk tertular virus covid-19 dari orang lain. Jangan lupa juga patuhi protokol kesehatan ya!
2. Bawa makanan sendiri
Bawa makanan sendiri tentu lebih terjamin kebersihannya karena dibuat sendiri di rumah dengan peralatan yang digunakan hanya untuk keluarga. Peralatan makan yang digunakan pun sebaiknya dibawa juga dari rumah. Jangan lupa juga membawa multivitamin yang bisa dikonsumi setelah makan supaya kesehatan kamu dan keluarga tetap terjaga.
3. Pakai masker dan face shield
Saat berpergian keluar rumah kamu dan keluarga diimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan penutup wajah, mencuci tangan, serta menjaga jarak. Sahabat fimela dan keluarga juga bisa memakai face shield sebagai pelindung tambahan. Face shield berbeda dengan masker karena barang tersebut bukannlah barang sekali pakai. Tetapi, seperti masker juga yang rutin untuk diganti, face shield juga sebaiknya rajin dibersihkan setiap 4-5 jam sekali.
4. Tidak makan di transportasi umum
Jika sahabat fimela dan keluarga memutuskan untuk liburan menggunakan transportasi umum, hindari untuk makan dan minum selama perjalanan. Membuka masker di transportasi umum tentunya sangat berisiko apalagi kalau sambil mengonsumsi makanan.
Nah, itu dia tips aman liburan saat pandemi. Kalau sahabat fimela dan keluarga ingin liburan jangan lupa simak info diatas dan selalu patuhi protokol kesehatan ya!
Ditulis: Adjeng Dwi Fitriani