10 Potret Markas Slank Seluas 1600 Meter

Sutikno diperbarui 15 Des 2021, 12:00 WIB
Youtuber Atta Halilintar dan istrinya, Aurel Hermansyah berkesempatan melihat-lihat markas salah satu band papan atas Indonesia. Atta bertemu dengan Kaka, Bimbim dan Bunda Ifet di markas Slank di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan. Potret studio Slank. (Youtube/AH)
Potret markas Slank dari atas. Terlihat papan tulisan Slank warna merah putih. Dilihat dari atas, markas Slank terlihat ada beberapa bangunan. Menurut Bunda Ifet manajer dan juga yang mengurus sejak berdiri, markas Slank seluas 1600 meter persegi. (Youtube/AH)
Markas yang cukup luas itu terdiri dari beberapa bangunan. Atta dan Aurel masuk ke dalam studio yang telah melahirkan banyak karya hits. (Youtube/AH)
Suasana tampak asri dengan adanya pohon dan taman yang cukup luas. Tampak ada beberapa bangunan, yang merupakan studio rekaman hingga rumah salah satu personelnya, Bimbim. (Youtube/AH)
Di belakang Atta Halilintar berdiri, juga terdapat tempat untuk membuat merchandise. Banyak merchandise dibuat sendiri di markas ini, seperti kaos, baju masih banyak lagi. (Youtube/AH)
Rumah Bunda Ifet juga tampak nyaman, besar dan terlihat klasik. Dinding juga banyak ditempel potret perjalanan kerier Bimbim dkk. (Youtube/AH)
Selain rumah Bunda Ifet, di markas Slank juga terdapat rumah penabuh drumnya dan pencipta lagu, Bimbim. Di samping rumahnya terdapat kolam renang yang cukup luas. (Youtube/AH)
Selain kolam renang, masih ada lagi halaman yang cukup luas. Selain ada beberapa pohon, juga terdapat meja tenis meja. (Youtube/AH)
Atta Halilintar juga berkesempatan melihat tempat penjualan marchandise Slank 'The Slankstore'. Selain kaset, juga banyak yang dijual di tempat ini, seperti kaos, kemeja koko, sandal dan masih banyak lagi. Tidak jauh dari sini, ada warung nasi yang disebut Warung Potlot. (Youtube/AH)