Fimela.com, Jakarta Pernah melihat scones di toko kue tapi belum pernah mencobanya? Mungkin kamu yang penasaran dan belum bisa keluar rumah jauh-jauh tertarik mencoba membuatnya sendiri di rumah. Cara membuatnya juga cukup mudah. Scones ini cocok sekali untuk teman ngopi atau ngeteh karena rasanya tidak terlalu manis. Itu juga kenapa scones bisa diisi krim atau selai, sesuai selera. Ini dia resepnya.
Bahan:
- 450 gram tepung protein tinggi
- 200 ml susu cair
- 75 gram butter
- 2 sdt baking powder
- 1 sdt gula pasir
- 1 butir telur kocok lepas
2 dari 2 halaman
Cara Membuat:
ilustrasi scones/Iuliia Kochenkova/Shutterstock
- Campurkan tepung terigu dan baking powder dalam wadah. Tambahkan butter.
- Potong dadu butter. Masukkan ke dalam tepung, lalu aduk rata hingga adonan berbulir.
- Larutkan gula ke dalam susu, tuang ke adonan, aduk rata dengan adonan.
- Pindahkan ke atas meja yang sudah bersih. Tabur sedikit tepung, gilas dan tatakan dengan ketebalan yang sama, sekitar 2-3 cm.4. Panaskan oven 200 derajat celcius.
- Potong-potong bulat dengan cetakan. Bisa gunakan cetakan bulat untuk cookies.
- Siapkan loyang atau baki, beri jarak. Oles atasnya dengan telur yang sudah dikocok lepas agar tampilannya cantik.
- Panggang selama 10 menit atau sampai scone mengembang dan berwarna keemasan. Tanda sudah matang.
- Angkat dan biarkan dingin.
Scones siap dinikmati dengan selai atau krim, atau sebagai teman ngopi dan ngeteh manis.
#ElevateWoman with Fimela