Fimela.com, Jakarta Grup band Drive kembali menyapa penggemarnya dengan merilis sebuah album baru bertajuk re.viv.al. Album kali ini terasa istimewa karena digarap di momen 16 tahun band tersebut berkarier di industri musik Tanah Air.
Album re.viv.al ini merupakan awal fase ketiga perjalanan karir Drive. Yang pertama era 2007-2011, kedua 2011-2021, dan ketiga dimulai 2021 ini. Dalam album ini terdapat 5 lagu, 4 lagu baru 1 lagu lama yang kembali diaransemen.
Album ini mulai digarap sejak 2018 ketika Arizki & Rudy Joe mulai bergabung. Namun baru bisa terealisasikan di akhir tahun ini.
"Jadi sebenarnya dari beberapa tahun lalu pengin bikin album, tapi baru bisa direalisasikan sekarang. Kebetulan juga rilisnya pas menyambut ulang tahun Drive yang ke-16," kata Budi Raharjo, salah satu anggota Drive saat wawancara dengan FIMELA secara virtual, Senin (6/12/2021).
What's On Fimela
powered by
Racikan Berbeda
Dibandingkan lagu-lagu sebelumnya, Budi menegaskan lagu di album keenam ini sangat berbeda. Terlihat dari aransemen musik American Rock campur EDM.
"Kita bikin sesuatu yang beda, ada beberapa orang yang dengerin, responnnya juga bagus. Digital form, sportify, respon bagus, karena mereka bilang sesuatu yang beda apalagi di single pertama kita," tutur Budi.
Arah Musik Drive
Lebih lanjut, menurut Digo, dengan mengubah aransemen musik, band yang didirikannya itu akan lebih bertahan lama. Di mana, mereka juga melihat kini anak-anak muda lebih menyukai musik EDM dsb.
"Supaya band kita makin panjang umurnya, ibaratnya new born, kita musisi punya idealisme, tapi kita sebagai musisi juga harus mengikuti keadaan. Dengan berbicara American Rock, mungkin kita ke arah situ ya," katanya.
"Jadi memang kita di situ, nggak jauh banget sih ya. Lagi pula kalau dilihat sekarang, anak muda mana sih yang nggak suka EDM. Nah cuma itu part-nya kayak EDM musik, cuma nggak musik EDM banget, karena kita bisa kombinasikan ke ngeband," jelasnya.