Fimela.com, Jakarta Pada saat pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan kemarin, nama Crazy Rich Jambi dr. Oky Pratama mendapatkan perhatian dari banyak orang. Pasalnya, pengusaha sekaligus selebgram tersebut memberikan hadiah yang fantastis kepada Ria Ricis.
Hadiah pernikahan yang diberikannya kala itu adalah bisnis klinik kecantikan dengan nilai miliaran rupiah. Hal itu dilakukannya karena sudah menganggap pasangan Ria Ricis dan Teuku Ryan sebagai saudaranya sendiri.
"Saya membawa hadiah spesial yaitu sebuah klinik kecantikan. Kami berikan saham klinik kecantikan di cabang Bogor dan nilai investasinya senilai Rp6,5 hingga Rp10 miliar," ujar dr. Oky Pratama, Dipl.AAAM saat menghadiri akad nikah Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Kerap Berbagi
Sosok dr. Oky Pratama, Dipl.AAAM merupakan dokter muda bertalenta yang tengah naik daun. Usai merampungkan seluruh episode program kesehatan di salah satu tv swasta nasional, ia kerap aktif di media sosial lewat konten berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.
Tak ingin sekedar membuat konten positif, niat baik pemilik puluhan klinik kecantikan Bening's Clinic bahkan menggandeng para lulusan Akademi Kepolisian Angkatan 2004. Bersama para alumni korps Bhayangkara tersebut, dr. OkyPratama sukses menggelar bakti sosial pada 13 November 2021 lalu.
"Sembako yang kami bagikan itu jumlahnya ribuan, kegiatan seperti ini rutin aya lakukan hampir setiap hari dan setiap minggu dari perusahaan juga memang selalu rutin melakukan kegiatan bakti sosial seperti ini," ucap dr. Oky Pratama dalam rilis kepada Fimela.
Hari Pahlawan
Berbekal semangat Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November kemarin, seperti sebelumnya dr. Oky Pratama yang dikenal sebagai dokter kecantikan sekaligus pengusaha asal Jambi ini memiliki kepekaan sosial yang tinggi.
Bahkan saking seringnya turun ke jalan, dokter yang dekat dengan kalangan artis ini seringkali ia terbawa perasaan hingga berlinang air mata di belakang layar kamera saat membagikan bantuan sembako kepada masyarakat.
"Melihat senyum tulus dari mereka, membayar jerih payah keringat saya. Dan saya sangat merasa lega, setiap orang adalah pahlawan dengan cara nya masing-masing," paparnya.
Dekat dengan Artis
Dr. Oky Pratama, pria yang lahir di Jambi 10 Juli 1991 ini adalah Founder dari Benings Indonesia Group yang bergerak di bidang klinik kecantikanya itu Bening's Clinic yang sudah memiliki 20 cabang dengan kepemilikan dr. Oky Pratama sendiri tanpa franchise ataupun profit sharing. Tak hanya itu, bisnisnya yang lain adalah Bening's Skincare bergerak di bidang penjualan skincare secara massal.
Kemudian, Bening's Indonesia bergerak di penjualan skincare pada Mitra reseller agen dan distributor serta Bening's Skincare Factory yaitu pabrik pembuatan skincare. Benings Indonesia Group sudah memperluas bisnisnya di bidang Clothing Line yaitu Brand Roofair dengan berkerjasama dengan sosok artis ternama yaitu Robby Purba. Lalu, bisnis di bidang kopi yaitu Roofair Coffee, serta di bidang barber shop yang sudah dikenal yaitu Roofair Cut.
Opra Entertainment merupakan bisnis yang dimiliki oleh Benings Indonesia Group yang bergerak di bidang Production House serta Youtube Channel yang sudah di launching secara akbar sebula lalu dengan deretan artis pendukung seperti Nikita Mirzani dan Olla Ramlan.