Fimela.com, Jakarta Sebaik-baiknya seseorang, pasti memiliki sifat buruknya masing-masing, ada yang suka marah-marah, berbohong juga mudah merasa iri pada orang lain. Bicara soal rasa iri, ini juga bisa dilihat dari zodiak kamu, lho. Zodiak berikut ini mudah sekali merasa iri dengan orang lain karena berjiwa kompetitif, semua dianggap saingannya.
Jika kamu sering merasa iri, mungkin kamu termasuk dari lima zodiak berikut ini.
1. Taurus
Taurus menyukai keindahan termasuk barang-barang mewah dam mahal. Memiliki barang berkelas membuat mereka lebih percaya diri. Karena itulah mereka sering merasa tersaingi saat ada orang lain yang memiliki barang yang diinginkannya. Sehingga jiwa kompetitif mereka akan muncul untuk membalasnya dengan membeli barang-barang yang lebih mewah.
2. Aries
Meskipun sering tampil percaya diri, ternyata Aries sering merasa insecure karena menganggap orang lain selalu lebih baik darinya. Apalagi mereka sering merasa tidak puas dengan penampilan fisiknya. Inilah yang membuat Aries selalu ingin nampak memesona dibanding yang lain agar tak merasa tersaingi.
3. Virgo
Virgo selalu ingin menjadi yang nomor satu dalam segala hal. Mereka ambisius dan menganggap semua orang saingannya. Meskipun punya banyak kelebihan, Virgo suka merasa iri dengan orang lain yang menurutnya lebih sukses, lebih pintar atau lebih baik dari mereka. Padahal, perasaan tersaingi itu hanya berasal dari pikiran mereka saja.
4. Scorpio
Scorpio tidak merasa iri dengan kekayaan atau kesuksesan seseorang, mereka lebih iri saat melihat kehidupan orang lain yang menurutnya lebih sempurna. Misalnya orang lain memiliki pasangan yang baik, terlihat bahagia atau punya keluarga yang ideal. Scorpio selalu merasa dihantui dengan perasaan seperti itu yang membuatnya terus menyimpan kedengkian pada orang lain.
5. Leo
Leo sebenarnya selalu punya segala hal dalam hidupnya dan mereka puas dengan itu semua. Tapi, mereka akan merasa sangat cemburu ketika orang lain tidak memberikan perhatian yang mereka inginkan. Leo selalu ingin dinomorsatukan orang di sekitarnya, terutama orang terdekatnya. Apalagi jika sahabatnya punya teman baru, mereka bisa sangat sakit hati.
Itulah sekian zodiak yang suka merasa iri dengan orang lain. Apakah kamu termasuk?
#ElevateWomen