Fimela.com, Jakarta Untuk musim ini, Dior berkolaborasi dengan label independen sacai, menghadirkan koleksi kapsul busana pria. Kolaborasi ini mewujudkan interaksi kreatif antara dua desainer, dua warisan, dan dua budaya, Dior Men’s Artistic Director Kim Jones dan Chitose Abe dari sacai.
Variasi dari logotipe Dior yang ikonis melambangkan pendekatan, di mana di dalam huruf "i" Dior bisa ditemukan nama sacai. Ini seperti pakaian yang menyatukan identitas jelas kedua label, estetika, dan pandangan.
Salah satu ciri khas sacai adalah hibrida dan seluruh koleksi ini mengikuti semangat tersebut. Seluruh item dalam koleksi ini menggabungkan teknik jahitan Dior dengan ciri khas pakaian olahraga ala sacai.
Koleksi Kapsul DIOR AND SACAI
Siluet khas Dior, seperti matel, Tailleur Oblique, dipadu dengan kain dan teknik baru yang diadaptasi dari sacai. Dekorasi bunga dari alam semesta Dior dikombinasikan dengan karakteristik fabrikasi modern dari sacai.
Palet warna koleksi ini difokuskan dan didominasi oleh hitam dan putih, membangkitkan foto mode di abad pertengahan. Pertukaran kreatif antara Paris dan Tokyo diekspresikan secara keseluruhan.
Koleksi Kapsul DIOR AND SACAI
Denim Jepang digunakan untuk pakaian yang memadukan bentuk pakaian kerja dan detail utilitarian dengan potongan Dior yang simbolis, termasuk baret lunak yang dieksekusi oleh Stephen Jones, dikerjakan ilang dengan merangkul sejarah Dior dari perspektif baru. Berbagai tas Saddle diberi kantong atau serut dari bahan Nylon dan kulit bernuansa zaitun dan oranye yang semarak.
Permata menambahkan sentuhan akhir orisinalitas dengan logo ikonis CD dalam kuningan emas dan perak, yang diselingi dengan mutiara khas sacai. Setiap tampilan adalah hasil diskusi antara Kim Jones dan Chitose Abe.
#Elevate Women