Fimela.com, Jakarta Menjadi host di series original 'Once Upon a Time in Chinatown', Zack Lee merasakan banyak pengalaman sekaligus pengetahuan baru. Pengetahuan yang didapatkan tersebut khususnya terkait kuliner khas keturunan.
Seperti ketika mantan suami Nafa Urbach tersebut menyambangi Restoran Siauw A Tjiap. Restoran ini berada di kawasan Kota Tua Jakarta yang berdiri sudah sangat lama yaitu hampir satu abad, tepatnya sejak tahun 1923.
Menjadi satu hal yang unik karena sampai sekarang makanan yang disajikan tetap konsisten khas Haka yang telah disesuaikan dengan lidah orang Indonesia. Zack Lee pun sempat berbincang dengan Indra Wijaya, generasi ke-4 pemilik Restoran Siauw A Tjiap.
Legendaris
Restoran Siauw A Tjiap merupakan restoran yang sudah dianggap legendaris. Kepada Zack Lee, Indra mengungkap sejarah dan perjuangan keluarganya dalam mempertahankan rumah makan tersebut. Indra juga menceritakan tentang berbagai macam situasi dan halangan yang dilampaui olehnya serta keluarganya.
Seperti ketika memilih penerus Siauw A Tjiap, Indra mengaku awalnya tidak ingin melanjutkan bisnis orangtuanya tersebut. Tetapi, karena rasa kasih sayangnya kepada keluarganya dia bertekad untuk meneruskan usaha restoran itu, sehingga menolak tawaran kerja di tempat yang lain.
“Yang paling penting bagi saya adalah keluarga. Harta, seberapa pun banyaknya, akan saya tolak jika jauh dari keluarga,” ujar Indra.
Episode Tiga
Indra dan Restoran Siauw A Tjiap menjadi pengisi di episode ketiga Vision+ Original Series 'Once Upon a Time in Chinatown'. Sebagaimana diketahui, series ini mengisahkan rangkaian perjalanan restoran-restoran legendaris yang lekat dengan budaya Tionghoa di kawasan Kota, Jakarta.
Mereka telah beroperasi selama berpuluh-puluh tahun dan tentu saja penuh dengan kisah inspiratif. Penasaran dengan cerita lengkap rumah makan legendaris Haka Siauw A Tjiap yang dipertahankan oleh Indra Wijaya beserta keluarganya? Tonton episode 3 Vision+ originals Once Upon a Time in Chinatown secara gratis eksklusif di Vision+.