Resep Oatmeal Cookies Crunchy

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 24 Okt 2021, 13:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Oatmeal cookies crunchy merupakan camilan sehat yang cocok untuk teman kerja. Sahabat Fimela ingin coba membuat oatmeal cookies crunchy sendiri di rumah? Yuk, langsung saja simak selengkapnya di bawah ini.

Bahan:

  • 200 gr mentega
  • 150 gr gula palem
  • 1 kuning telur
  • ½ sdt vanilla
  • 200 gr tepung terigu
  • 1 sdt kayu manis bubuk
  • ½ sdt baking powder
  • 150 gr oatmeal
  • 100 gr kismis
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara Membuat:

Ilustrasi Banana Oatmeal Cookies./Copyright shutterstock.com
  1. Mixer gula dan mentega sampai teksturnya creamy. Tambahkan vanilla dan kuning telur.
  2. Masukkan tepung terigu, kayu manis bubuk, dan baking powder ke dalam adonan. Aduk-aduk menggunakan spatula.
  3. Tambahkan oatmeal dan kismis ke dalam adonan lalu aduk rata.
  4. Bentuk mendai bulatan dan agak dipipihkan.
  5. Letakkan pada loyang dan panggang sengan suhu 150 derajat celcius, selama 25 menit.
  6. Jika sudah matang, keluarkan dari oven dan dinginkan dengan suhu ruangan.
  7. Oatmeal cookies crunchy siap disajikan.

Ingin menikmati camilan sehat lainnya? Tinggal cari di ManisdanSedap.com, platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.

Bukan hanya membantu penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam menu PO dari seluruh Nusantara, juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Tinggal pilih menu yang ingin dipesan lalu klik 'Order Sekarang' yang akan menghubungkan pembeli dengan Seller dan melakukan transaksi terpisah dari platform. Mudah dan praktis untuk gaet banyak pembeli dari berbagai kota, buruan gabung ke ManisdanSedap.com!

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

#ElevateWomen