Buka Angkringan, Ini Cara Jonathan Frizzy Buat Warungnya Ramai

Sutikno diperbarui 08 Okt 2021, 17:38 WIB
Belum lama ini, melalui akun instagramnya Ijonk mengunggah kesibukan barunya. Yaitu buka warung angkringan di pinggir jalan. Dalam potret tersebut, Ijonk sedang memegang dua tusuk sate. (Instagram/ijonkfrizzy)
Pria tiga orang anak itu mengaku sudah lama ingin membuka warung tersebut. Namun, baru terealisasi belum lama ini. Ijonk membuka warung pinggir jalan di depan kafe milik Indra L Brugman di kawasan Tebet Barat Dalam Raya. (Instagram/ijonkfrizzy)
Saat menjadi bintang tamu acara Brownis, Selasa (5/10/2021), Ijonk mengaku bahwa setiap hari ada di warung yang diberinama AngkringanPapaJonk tersebut. (Instagram/angkringanpapajonk)
"Yang ada Ijonk nya kapan?" tanya Ruben Onsu. "Setiap hari. Dateng setiap hari, yang jagain ada," jawab Ijonk dilansir dari Liputan6. (Instagram/ijonkfrizzy)
Sebagai selebriti, menjadi satu keuntungan tersendiri bagi Ijonk. Ditengah kesibukannya menjalani syuting, ia juga menyempatkan datang ke warung dan ikut melayani pembeli. (Instagram/angkringanpapajonk)
Bahkan, untuk menarik para pembeli, Ijonk juga mau di ajak foto-foto. Meski ia tak membantah ada juga pelanggan yang genit kepadanya. Ini menjadi salah satu cara Ijonk membuat pelanggan betah dan ramai. (Instagram/angkringanpapajonk)
"Pernahlah. Justru mengambil keuntungan dari situ. Cewek-cewek pengen foto bareng, enggak apa-apa peluk-peluk juga, yang penting laku. Maksudnya laku jualannya," kata Jonathan Frizzy. (Instagram/ijonkfrizzy)