7 Rekomendasi Judul Wattpad yang Wajib Kamu Baca

Vania Al kautsar diperbarui 03 Jan 2023, 14:34 WIB

Fimela.com, Jakarta Wattpad salah satu applikasi yang dapat mempermudah bagi orang yang menyukai membaca, selain dapat dibaca dimanapun dan kapanpun, wattpad juga dapat dengan mudah kamu unduk di playstore maupun appstore. Selain itu wattpad memiliki banyak cerita yang menarik mulai dari romantis, komedi maupun kesedihan.

Baca Juga: Nama Bayi Jawa Sansekerta untuk Laki-Laki dan Perempuan yang Bermakna Indah

Tak hanya itu, wattpad juga menyuguhkan cerita mengenai kisah kasih remaja, keluarga, dan persahabatan. Jika kamu memperhatikan banyak film layar lebar diangkat dari novel yang berada di wattpad. Seperti dilan, dear nathan, dan mariposa. Yang pasti kamu tidak asing dengan beberapa ceritanya.

Disini kita akan memberikan rekomendasi judul wattpad yang wajib kamu baca, bagi kalain yang belum menyukai membaca bisa mencoba wattpad sebagai salah satu media untuk menyukai membaca buku. Berikut rekomendasi judul wattpad yang wajib kamu baca :

2 dari 2 halaman

1. Bad Romance

Merupakan sebuah karya dari Equitte Millianda, bad romance berawal dari kisah Nathan dan Katya. Nathan adalah salah satu cucu pemilik sebuah yayasan sekolah, walaupun sebagai cucu dari yayasan sekolah Nathan memiliki kepribadian yang cukup buruk atau dapat berbuat semena-mena, hal ini membuat Katya geram akan tingkah laku Nathan. Katya berusaha untuk melawan Nathan, dan ia ditantang oleh temannya untuk memacari Nathan, apabila ia menjadi pacar Nathan dan siapapun yang meminta putus akan dihukum dengan dijadikan pembantu bagi yang menang. Nah disini awal mula kisah cinta Nathan dan Katya.

2. Senior

Senior merupakan salah satu cerita yang paling banyak dibaca pada tahun 2019, berawal dari Aluna yang bersekolah di SMA Sevit. Hal ini justru membuat ia malang, karena ia bertemu dengan kakak kelas yang killer, salah satunya ketua Osis. Aluna telat saat ia akan berangkat untuk mengikuti Ospek, namun sialnya ia ketahuan oleh Ketua Osis dan membuatnya mendapatkan hukuman. Hal ini membuat aluna benci dengan Ketua Osis yang bernama Nakula, namun hal ini membuat Aluna dan Nakula menjadi dekat. Setelah itu ia mengetahui sisi lain dari Nakula, yang jarang diketahui oleh orang-orang. 

3. FriendZone

Salah satu yang membawa cerita mengenai persahabatan, diantara David dan Abel. Novel ini tentunya memiliki banyak peminat, khususnya remaja. Novel ini menceritakan kisah persahabatan antara David dan Abel yang tinggal satu rumah, akan tetapi mereka memiliki janji satu sama lain untuk tidak saling jatuh cinta. Namun diam-diam salah satu diantara mereka berdua ada yang menyimpan rasa, dan membuat mereka tidak bisa mengungkapkan perasaannya. Namun bisakah diantara mereka melanggar perjanjian tersebut? 

4. Hi-Fi

Hi-Fi menceritakan tentang Dimas salah satu muris SMA, yang sering membagikan password mini wifi nya kepada teman-temannya, namun ia merasa aneh karena ada salah satu perangkat yang selalu menyambung ke mini wifinya. Setelah Dimas mencari tahu, ternyata itu adalah salah satu perangkat milik Steffi, sang juara kelas, jago brdebat dan suka seenaknya sendiri. Karena masalah tersebut membuat Dimas dan Steffi, semakin dekat. Walaupun terkadang mereka bertengkar dan beradu mulut untuk masalah yang enggak penting. Namun akankah Dimas dan Steffi semakin dekat dengan adanya masalah tersebut?

5. I am In Danger

Novel ini juga meneceritakan kisah remaja dibangku SMA, Ocha memiliki latar belakang yang kurang mampu. Ia mendapatkan beasiswa untuk bersekolah di salah satu sekolah elit di Ibukota. Ia merupakan anak yang pintar, teliti dan tidak menyukai hal yang aneh-aneh. Namun ia mendapatkan masalah, karena diantara murid sekolah ada 2 pria yang menyukai dirinya yaitu Sean dan Axel, namun hal ini membuat Ocha harus memiliki diantara kedua pria yang menyukai dirinya tersebut.

6. My Ice Girl

Merupakan kisah yang menceritakan tentang perjuangan Malik untuk mendapatkan cinta dari Dara. Malik adalah salah satu pria di sekolahan yang memiliki kepribadian setia kawan, pecicilan, dan playboy. Sedangkan, dara memiliki kerpibadian yang berbeda dari Malik ia seorang perempuan yang jutek, dingin, dan anti dengan pria playboy. Dapat dikatakan bahwa Dara tidak menyukai Malik, namun hal ini justru membuat Malik bersemangat undtuk mendapatkan citanya Dara, apakah Malik berhasil mendapatkan cinta dari Dara?

7. IPA & IPS

IPA & IPS merupakan persaingan jurusan yang ada di bangku sekolah. Cerita ini mengangkah kisah sekarang, antara IPA & IPS yang selalu mempeributkan diantara yang paling baik dan unggul, yang enggak ada habisnya.Walaupun begitu diantara kedua jurusan tersebut ada yang saling jatuh cinta seperti Michelle dan Rifki, keduanya menjalin kasih emskipun berbeda kelas. Namun akankah mereka mengatasi masalah tersebut?

Nah itulah beberapa rekoemendasi judul wattpad yang harus kalian baca, beberapa judul diatas ada yang sudah diangkat menjadi film layar lebar maupun sinetron juga lho. Kisah yang menarik tersebut tentunya membuat kamu tidak bosan membaca ceritanya.