Fimela.com, Jakarta Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan menjadikan Papua sebagai Provinsi Olahraga Nasional. Hal ini disampaikan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy seiring dengan suksesnya penyelenggarakan PON XX Papua.
"Bapak Presiden insyaallah akan merestui untuk Provinsi Papua ini akan menjadi Provinsi Olahraga Nasional. Dan salah satu titik sentral yang akan menjadi pusat perhatian adalah di Kabupaten Mimika," jelas Muhadjir dikutip dari siaran persnya.
Muhadjir Effendy juga menyebut bahwa ajang PON XX Papua mendapat apresiasi dari dunia internasional. Muhadjir pun mengapresiasi kinerja Kementerian Pemuda dan Olahraga serta seluruh pihak yang bertugas dalam mensukseskan PON XX Papua.
"Kemarin event pembukaan juga mendapatkan apresiasi bukan hanya dari Pak Presiden, tapi juga dunia internasional menganggap event ini sangat luar biasa sangat tepat," kata Muhadjir.
What's On Fimela
powered by
Menunjukkan Papua bagian dari Indonesia
PON XX Papua sendiri digelar untuk menunjukkan persatuan dan kesatuan Indonesia di mata dunia internasional. Pemerintah ingin menunjukkan kepada dunia bahwa Papua adalah bagian dari Indonesia.
"Karena ini sebagai suatu upaya pemerintah untuk meyakinkan kepada dunia internasional bahwa tanah Papua adalah merupakan bagian tak terpisahkan dari Negara Kesatuan Republik Indonesia," ujar Muhadjir.
Memanfaatkan fasilitas untuk mencari talenta baru
Sejumlah venue yang mendukung kegiatan PON XX Papua dibangun dengan standar internasional serta memiliki banyak fasilitas mewah. Muhadjir meminta agar fasilitas tersebut dapat dimanfaatkan untuk menemukan bibit-bibit muda olahraga, khususnya di Papua.
Fasilitas tersebut bisa dimanfaatkan untuk melakukan rekrutmen dan pembinaan atlet yang bertalenta di Papua. Sehingga anak-anak Papua yang memang memiliki bakat dan potensi bidang itu betul-betul tersalurkan dengan baik.
Simak video berikut ini
#elevate women