2 Rasa Indomie Goreng Masuk Daftar Mi Instan Terbaik Versi NY Magazine

Novi Nadya diperbarui 06 Okt 2021, 20:44 WIB

Fimela.com, Jakarta Indomie Goreng kembali mencatatkan prestasi terbarunya sebagai mi instan terbaik, kali ini versi New York Magazine. Tak tanggung-tanggung dalam daftar tersebut, Indomie menjadi satu-satunya merek mi instan yang menyumbang dua rasa sekaligus yang direkomendasikan 2 expert.

Yaitu Indomie Goreng rasa original dengan signature bungkus putihnya serta Indomie Goreng rasa BBQ Chicken dengan nuansa warna biru sebagai pembeda. Bahkan satu rasa lagi yaitu Indomie Goreng Sate Ayam juga menjadi selera pribadi tim penilai yang terlibat dalam daftar pencarian mi instan terbaik ini. 

Indomie Goreng Original dan Sate Ayam dinominasikan oleh kritikus restoran San Francisco Chronicle, Soleil Ho. Dia memilih mi kering tanpa kaldu karena memiliki rasa yang kuat dari minyak bawang dan bawang goreng. 

"Saya sudah makan ini sejak SD. Sepupu saya menyiapkan mi instan ini saat orangtua kami pergi," ujar Ho pada NY Magazine.

Ho menambahkan jika ia lebih menyukai saat Indomie Goreng dimasak cepat, bisa jadi untuk mendapatkan tekstur mi setengah matang, ya. Lalu ia menambahkan minyak cabai untuk menyempurnakan acara bersantap.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Kekuatan Sachet

Sementara itu Indomie Goreng rasa Ayam BBQ dijagokan oleh Lucas Kwan Peterson, kolumnis makanan untuk Los Angeles Times. Peterson menjelaskan jika bingung mencari mi instan enak di lorong supermarket, maka pilihlah rasa ini. 

Kekuatan bumbu rasa ayam, bawang goreng, minyak bumbu, minyak cabai, dan kecap manis yang kental dalam sachet tak terkalahkan.

"Biasanya mi instan dengan jumlah sachet banyak dalam satu paket lebih baik dan enak rasanya. Seperti minyak, saus, bubuk, dan sayuran kering," ujar Peterson.

#Elevate Women