Resep Siomay Enak tanpa Ayam atau Udang

Endah Wijayanti diperbarui 21 Feb 2024, 15:26 WIB

Fimela.com, Jakarta Resep siomay enak tanpa ayam atau udang ini bisa langsung diikuti dan dicoba di rumah. Meski tak menggunakan daging ayam maupun udang, kita bisa membuat dan menikmati siomay yang gurih dan sedap. Berikut resep yang bisa dicoba.

Bahan-Bahan

  • 8 sdm tepung terigu
  • 4 sdm tepung tapioka
  • 170 ml air panas
  • 2 siung bawang putih, dihaluskan
  • 1 tangkai daun bawang, iris
  • 1/3 sdt garam
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1/3 sdt kaldu bubuk

Cara Membuat

1. Campur tepung terigu, tepung tapioka, bawang putih, daun bawang, garam, lada, dan kaldu bubuk.

2. Tuang air panas sedikit demi sedikit ke adonan. Uleni sampai tercampur rata.

3. Didihkan air.

4. Ambil adonan per 1/2 sdm, masukkan ke dalam air mendidih.

5. Setelah siomay mengapung, angkat dan tiriskan. Sajikan dengan siraman saus kacang sesuai selera.

Bagaimana? Resep siomay enak tanpa ayam atau udang ini simpel, kan? Selamat mencoba, ya.

What's On Fimela

#ElevateWomen