Di Negeri Paman Sam tersebut, perempuan seorang anak itu menjalani proses ketamine IV therapy. Sampai saat ini, terapi tersebut masih dianggap ilegal di Indonesia. (Instagram/MARSHED)
"Jadi gue itu ke US untuk ngambil yang namanya Ketamine IV Therapy. Jadi Ketamin itu emang nggak ada di Indonesia, dengan kata lain, ketamine dianggap ilegal di Indonesia," kata Marshanda dikutip dari kanal YouTube-nya, Marshed. (Instagram/MARSHED)
Marshanda menambahkan, bahwa Ketamin merupakan salah satu jenis obat bius yang bisa menghilangkan kesadaran. Namun, ia memastikan, pengobatannya dalam pengawasan orang-orang profesional. (Instagram/MARSHED)
"Nah kalau di US gue ngambil terapi ketamine yang dilaksanakan oleh dokter. Jadi ada psikiater yang mengawasi dan memastikan proses terapinya berjalan lancar," terang Marshanda lagi. (Instagram/MARSHED)
Cairan Ketamin tersebut akan dicampur dengan cairan Saline. Obat untuk meredakan kecemasan tersebut di masukkan melaui infus. (Instagram/marshanda99)
"Dan gue diinfus Ketamin yang dicampur dengan Saline Solution dengan dosis yang cukup dan nggak berlebihan," ujar mantan istri Ben Kasyafani ini. (Instagram/marshanda99)
Selain untuk meredakan depresi, terapi tersebut juga untuk lebih mengenal diri sendiri. Terapi Ketamin juga sudah mulai banyak di beberapa tempat di Amerika. (Instagram/marshanda99)