Fimela.com, Jakarta Kue prol tape punya tekstur dan aroma wangi yang khas. Sangat cocok juga dinikmati dengan secangkir teh hangat. Kita pun bisa membuat sendiri kue prol tape yang enak di rumah.
Kali ini Fimela bagikan lima resep pilihan prol tape yang bisa dibuat sendiri. Ada prol tape keju dan prol tape panggang yang enak banget. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di sini, ya.
1. Resep Kue Prol Tape tanpa Mixer
Bahan-Bahan
- 300 gram tape singkong, haluskan
- 3 butir telur ayam
- 70 gram tepung terigu
- 95 gram gula pasir
- 50 gram mentega cair
- 25 gram susu bubuk
- 1/4 sdt garam
- 1 butir kuning telur untuk olesan
- keju parut dan kismis secukupnya
Cara Membuat
1. Kocok gula dan telur dengan whisk hingga gula larut. Masukkan tape, aduk kembali hingga rata.
2. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan garam. Aduk rata.
3. Masukkan mentega cair. Aduk rata.
4. Siapkan loyang yang sudah diolesi mentega.
5. Tuang adonan ke loyang. Olesi permukaan adonan dengan keju parut. Taburi dengan kismis.
6. Panggang prol tape dengan oven yang sudah dipanaskan selama kurang lebih 45 menit.
7. Setelah prol tape matang, biarkan hingga dingin. Keluarkan dari loyang, lalu potong-potong sesuai selera.
Selamat mencoba!
What's On Fimela
powered by
2. Resep Kue Prol Tape Kukus
Bahan-Bahan
- 350 gram tape, haluskan
- 3 sdm gula pasir
- 100 gram tepung terigu, ayak
- 50 ml kental manis putih
- 75 gram mentega cair
- 2 butir telur ayam
- 50 gram keju parut
- kismis, kacang almond, dan keju parut tambahan sebagai taburan
Cara Membuat
1. Kocok telur dan gula hingga berwarna putih pucat.
2. Masukkan tape dan kental manis. Aduk rata dengan whisk.
3. Tambahkan tepung terigu, mentega cair, dan keju parut. Aduk rata.
4. Panaskan kukusan.
5. Tuang adonan ke loyang yang sudah diolesi mentega.
6. Kukus selama kurang lebih 50 menit sampai matang.
7. Setelah matang, taburi dengan kacang almond, keju parut, dan kismis.
Selamat mencoba!
3. Resep Kue Prol Tape Panggang dengan 3 Telur
Bahan-Bahan
- 450 gram tape, buang sumbunya dan lumatkan
- 100 gram tepung terigu
- 20 gram tepung maizena
- 30 gram susu bubuk
- 100 gram gula
- 150 ml susu cair
- 75 gram margarin, dicairkan
- 3 butir telur ayam
- kuning telur untuk olesan
- keju parut dan kismis untuk topping
Cara Membuat
1. Lumatkan tape dengan gula dan susu cair.
2. Masukkan telur, aduk rata.
3. Masukkan tepung terigu, susu, dan tepung maizena. Aduk rata.
4. Masukkan margarin cair. Aduk rata kembali.
5. Tuang adonan ke loyang yang sudah diolesi mentega. Panaskan oven, panggang setengah matang.
6. Keluarkan adonan, olesi dengan kuning telur. Taburi dengan keju parut dan kismis. Panggang lagi sampai matang.
Membuat prol tape keju tidak terlalu sulit, bukan?
Selamat mencoba!
4. Resep Kue Prol Tape Keju Panggang
Bahan-Bahan
- 200 gram tape singkong, haluskan
- 2 butir telur ayam
- 50 gram gula pasir
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 27 gram susu putih bubuk
- 3 sdm mentega, cairkan
- 40 gram keju parut
- 50 gram tepung terigu
- 1/3 sdt garam
Bahan Taburan
- keju parut
- kacang almond iris
Cara Membuat
1. Kocok telur dan gula hingga berwarna putih pucat.
2. Tambahkan vanili, susu, dan garam.
3. Masukkan mentega. Aduk rata.
4. Tambahkan tepung terigu, tape, dan keju. Aduk rata.
5. Panaskan oven.
6. Tuang adonan ke loyang yang sudah diolesi margarin dan ditaburi sedikit tepung terigu. Beri taburan keju dan kadang almond.
7. Panggang kue prol tape selama sekitar 30 menit hingga matang.
Selamat mencoba!
5. Resep Kue Prol Tape tanpa Telur
Bahan-Bahan
- 500 gram tape singkong, buang seratnya dan haluskan
- 75 gram gula pasir
- 50 ml kental manis putih
- 50 gram tepung terigu
- 25 gram susu bubuk
- 25 gram tepung tapioka
- 125 gram minyak goreng
- 75 ml ml santan kental
- keju parut dan kismis sebagai taburan
Cara Membuat
1. Campur tape singkong, gula pasir, dan kental manis. Sisihkan.
2. Campur tepung terigu, susu bubuk, dan tapioka. Ayak, sisihkan.
3. Campur minyak goreng dan santan. Sisihkan.
4. Panaskan oven.
5. Campur semua bahan jadi satu. Tuang dalam loyang. Taburi dengan kismi dan keju parut.
6. Panggang prol tape di oven selama kurang lebih 60 menit hingga matang.
7. Setelah dingin, keluarkan prol tape dari loyang. Potong-potong sesuai selera.
Selamat mencoba!
#ElevateWomen