8 Fakta Dikta Yovie and Nuno Terkait Penampilannya yang Makin Kurus dan Dibilang Keriput

Anto Karibo diperbarui 28 Sep 2021, 08:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Pradikta Wicaksono atau yang akrab disapa dengan panggilan Dikta menuliskan pesan menohok di akun Instagramnya, dikta, baru-baru ini. Hal itu terkait dengan protes dan cibiran warganet yang menyatakan bahwa penampilan Dikta sekarang berubah.

Menurut warganet, bukan perubahan yang dinilai bagus, namun Dikta disebut semakin kurus dengan kulit yang semakin legam tak terurus. Bahkan beberapa warganet menyebut vokalis Yovie and Nuno tersebut terpapar narkoba.

Dikta pun tak terima dengan tudingan warganet dan memberikan penjelasan panjang lebar. Berikut beberapa fakta terkait penampilan Dikta.

What's On Fimela
2 dari 9 halaman

Sindir Warganet

Pradikta Wicaksono atau sering dipanggil Dikta, adalah vokalis dan gitaris grup Dikta Project serta vokalis Yovie & Nuno

Kepada warganet, Dikta menuliskan tulisan panjang yang menyindir mereka yang kerap melakukan body shaming dan mencibir.

"Kurus dibilang narkoba. Kulit iteman dibilang dekil ga keurus. Gondrong dibilang kyk orang sakit. Endingnya "nikah gih biar ada yg ngurus" . Gini lho.. wahai manusia2 medsos terutama yg aliran "itu" ..," tutur Dikta.

3 dari 9 halaman

Pernah Kekar

Dikta (Instagram/dikta)

Dikta mengaku bahwa dirinya sudah pernah merasakan menjadi cowok dengan otot yang kekar. Bahkan saking besarnya otot-ototnya, pakaian yang dikenakan pun terasa sesak.

"Gua kurus karena: gw udh ngrasain badan gw keker gede, tete gw sampe nyeplak di semua baju gw, lengan baju gw sampe mereket ga ada oksigen, semua baju gw ketat sampe kalo bisa robek setiap gw bersin gw mau deh, cuma itu udah lewat.." sambungnya.

4 dari 9 halaman

Sudah Move On

Dikta (Instagram/dikta)

Dengan postur tubuhnya yang sekarang ini, Dikta mengaku sangat senang dan bahagia. Bahkan keluarga dekatnya pun tak ada yang mempermasalahkan perubahan penampilannya.

"Gw udh gamau gtu lagi, gw udh move on dari gw yg itu. Skrg gw happy sama badan gw, gw ga masalah sama itu, emak gw pun ga masalah, lah kok sampean yg ngeliat ari2 gw di kubur aja belum pernah kok lebih recet dr emak gw ya," paparnya.

5 dari 9 halaman

Free Diving

Dikta (Instagram/dikta)

Olahraga menjadi salah satu sebab postur tubuhnya menjadi kurus seperti sekarang, demikian menurut Dikta.

"Gw kurus karena freedive. Knapa bisa kurus? Gw kasih 1 ya alesannya, karena freedive itu olahraga anaerobik yg kalorinya lebih banyak kebakar dibanding olahraga biasa. Dan gw freedive seminggu bisa 3-4x," ujarnya.

6 dari 9 halaman

Bantah Narkoba

Dikta (Instagram/dikta)

Dikta pun menegaskan bahwa dirinya tak pernah menggunakan narkoba. Ketika ia memiliki postur kurus, hal itu tak ada kaitannya dengan narkoba.

"Trs sampean judge semua orang kurus itu narkoba dong. listrik dirumah gw naik aja gw udh mau muntah asem lambung, apalagi buat beli narkoba. Ok? Ngerti dong ya," tuturnya.

7 dari 9 halaman

Kulit Gosong

Potret Dikta 'Yovie & Nuno' Dengan Rambut Gondrong, Curi Perhatian. (Sumber: Instagram/dikta)

Sementara itu, mengenai kulitnya yang sekarang terlihat lebih gelap daripada Dikta yang dahulu, ia pun santai.

"Kulit gw gosong, iteman, kusam, ya itu krn gw olahraga outdoor, gw freedive di laut, gw tenis, gw kelua rumah yang KEBETULAN di dunia gw hidup skrg udh GLOBAL WARMING. Jadi ya gw gosong. Cuma, gw happy2 aja kok. Gw udh pernah juga punya kulit putih bgt dan emg basicnya kulit gw putih, dan pasti sampean pernah liat juga gw putih, ya sama aja.. tetep dikta juga,, gajadi michael jordan juga klo kulit gw iteman," paparnya.

8 dari 9 halaman

Gondrong Bukan Copet

Dikta (Instagram/dikta)

Memilih untuk berambut gondrong, Dikta mengaku bahwa dirinya memang sedang ingin memanjangkan rambut. ia juga sebelumnya pernah memiliki model rambut cepak.

"Gw gondrong krn gw bosen rambut pendek terus,trs klo gw gondrong emg gw mau nyopet sampean?Gw mau nagih utang pinjol sampean? Kan ngga. Trs apa hubungannya gondrong sama kesehatan gw? Kalo sampean sukanya yg cepak2 ya monggo.. lagian yg gondrong juga cuma rambut kepala atas gw. Rambut yg lain cepak kok gw," sambungnya.

9 dari 9 halaman

Soal Keriput

Dikta (Sumber: Instagram/dikta)

Terakhir, Dikta pun memaparkan fakta bagaimana bisa wajahnya dibilang keriput oleh warganet. ia mengatakan bahwa dirinya adalah seorang manusia yang akan mengalami perubahan pada wajahnya, semakin tua usia.

"Oh ada lagi, "dikta kok mukanya jadi tua ya, peyot, keriput" saya ini manusia.. kalo saya ga peyot ya saya serem.. tapi saya tau saya peyot dan keriput dengan benar, lah sampean peyot keriput depan hp doang diliatin cicek pgn beol.. kan kasian. Ok ya.. cukup sekian ya.. teketek," papar Dikta.

Tag Terkait