Kupas Tuntas Perawatan Anti Aging, Hal-Hal yang Belum Terungkap dan Siasat untuk Awet Muda

Annissa Wulan diperbarui 27 Sep 2021, 18:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Seperti yang kamu tahu, Indonesia adalah negara tropis, di mana paparan sinar UV-nya dinilai sangat tinggi, yang tentunya kontras dengan keinginan orang-orang untuk mendapatkan kulit anti aging. WHO mencatat Indonesia sebagai negara dengan nilai indeks UV yang cukup ekstrem.

Menariknya lagi, saat ini telah masuk periode aging population, di mana terjadi peningkatan harapan hidup yang diikuti dengan peningkatan jumlah lansia. Indonesia sendiri mengalami peningkatan jumlah penduduk lansia dari 18 juta jiwa pada tahun 2010 menjadi 25,9 juta jiwa pada tahun 2019, dan angka ini diperkirakan akan terus meningkat di tahun 2035 menjadi 48,2 juta jiwa.

Inilah yang kemudian menjadi fokus Regenesis untuk mengadakan Regenesis Webinar Summit 2021 yang secara khusus mengangkat tema terkait perawatan anti aging. Webinar ini juga menampilkan kolaborasi antara dokter spesialis kulit dan dokter spesialis bedah plastik yang berpengalaman.

 

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Regenesis Indonesia menghadirkan produk dan treatment terbaik untuk anti aging

Regenesis Indonesia mengadakan webinar untuk mengupas tuntas tentang perawatan anti aging, penasaran?

Beberapa narasumber yang dihadirkan adalah Anggi Rasly selaku public figure, dr. Irena Sakura Rini, ahli dermatologi dan bedah plastik yang membawakan topik "A noninvasive solution to aging with Radio Frequency and Laser from Plastic Surgery Point of View, dr. Dikky Prawiratama, M.Sc, Sp.KK yang membawakan topik "Effective and Safe Full Face Treatments with Cross linked Hyaluronic Acid Filler, dan Dr. dr. Raendi Rayendra, SpKK, M.Kes, FINSDV yang membawakan topik "Reverse Aging with Pure Oxygen & Superoxide." Beberapa narasumber akan memberikan highlight produk unggulan Regenesis yang mereka gunakan, seperti filler tahan panas dengan kombinasi formulasi PEG crosslinked dan kandungan calcium hydroxyapatite, mikro molekul yang menstimulasi pembentukan kolagen.

Ada juga Geneskin ISISPHARMA yang didistribusikan secara resmi oleh Regenesis. Berbagai pembahasan dalam webinar ini diharapkan bisa memberi manfaat untuk para dokter agar bisa memberikan treatment anti aging terbaik bagi pasien, terutama bagi mereka yang berorientasi mendapatkan hasil maksimal.

#Elevate Women