5 Resep Asinan Buah yang Menyegarkan

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 16 Okt 2023, 14:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Jika Sahabat Fimela memiliki beberapa jenis buah di rumah, kamu bisa membuat asinan buah yang enak dan segar. Tentunya dengan bahan yang sederhana, kamu sudah bisa menikmati asinan buah. Penasaran pilihan resep asinan buah dari FIMELA? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini. 

1. Asinan Kedondong

Bahan :

  • 500 gr kedondong, kupas lalu potong sesuai selera
  • 150 gr gula pasir
  • 2 sendok teh garam
  • 2 sendok makan cuka
  • 750 ml air
  • 3 buah cabai merah, haluskan

Cara membuat asinan kedondong :

  1. Potong-potong kedondong di wadah, lalu cuci hingga benar-benar bersih, lalu sisihkan.
  2. Siapkan panci, lalu tambahkan dengan air, garam, cabai merah, aduk hingga rata, masak di atas api hingga mendidih, angkat.
  3. Selagi masih hangat tambahkan dengan cuka, aduk hingga rata.
  4. Masukkan kedondong yang telah di potong potong, aduk hingga rata.
  5. Simpan di dalam lemari es dan siap disajikan
What's On Fimela
2 dari 5 halaman

2. Asinan Kelengkeng

Ilustrasi/copyrightshutterstock/Adny

Bahan:

  • 250 gram kelengkeng
  • 2 buah cabe (iris lembut)
  • 250 ml air
  • 3 sendok gula
  • Garam secukupnya
  • 1/4 buah lemon

Cara Membuat:

  1. Kupas kelengkeng lalu buang bijinya, sisihkan.
  2. Ambil mangkok, tuang air, cabe, gula dan garam. Aduk hingga merata.
  3. Campur kelengkeng ke dalam mangkok. Beri sedikit air lemon. Masukkan dalam lemari es, biarkan hingga dingin.
  4. Asinan kelengkeng siap dinikmati.
3 dari 5 halaman

3. Asinan Mangga

Ilustrasi Asinan Mangga Muda Credit: brilio.net/instagram@lina.sutiono

Bahan-Bahan

  • 800 gram mangga muda
  • 200 gram gula + gula merah
  • 1 sdt kapur sirih
  • air untuk merebus
  • garam dan asam jawa secukupnya
  • pewarna kuning (bila perlu)

Bumbu Halus

  • 4 buah cabai merah keriting
  • 10 buah cabai rawit
  • 1/2 sdt terasi

Cara Membuat

  1. Potong buah mangga sesuai selera lalu rendam kapur sirih selama 30 menit - 1 jam, lalu cuci bersih kembali.
  2. Panaskan air secukupnya sampai mangga terendam.
  3. Masukkan bumbu halus, gula, garam, pewarna kuning dan asam jawa.
  4. Setelah mendidih, matikan api.
  5. Masukan mangga muda, aduk rata dan biarkan dingin lalu simpan dalam kulkas.6. Asinan mangga muda siap dinikmati.
4 dari 5 halaman

4. Asinan Rambutan

Ilustrasi Asinan Rambutan Mangga Credit: brilio.net/instagram@tsaniwismono

Bahan-Bahan

  • 1 ikat rambutan, kupas dan buang bijinya
  • 1 buah mangga, kupas dan potong dadu
  • 2 sdm gula pasir
  • 5 buah cabai rawit (bisa sesuai selera)
  • 100 ml air panas
  • 1/4 sdt garam
  • 2 buah jeruk nipis

Cara Membuat

  1. Haluskan cabai rawit, larutkan gula dan garam ke dalam 100 ml air panas.
  2. Campur dengan air perasan dari 1 buah jeruk nipis, aduk rata.
  3. Masukkan buah rambutan dan mangga, tambahkan irisan buah jeruk nipis.
  4. Simpan dalam kulkas.
5 dari 5 halaman

5. Asinan Jagung Bakar

Ilustrasi asinan jagung bakar./Copyright shutterstock.com/g/AriyaniTedjo

Bahan-Bahan

  • 3 buah jagung bakar, dipipil
  • 2 buah timun, cincang kasar

Bahan Kuah

  • 4 sdm sambal bangkok botolan
  • 1 sdm saus sambal botolan
  • 2 sdm gula pasir
  • 7 buah jeruk kalamansi (boleh ganti jeruk nipis)
  • garam secukupnya
  • 150 ml air hangat
  • kacang tanah dan ebi bubuk untuk taburan

Cara Membuat

  1. Campur semua bahan kuah, koreksi rasa.
  2. Masukkan pipilan jagung dan cincangan mentimun dalam kuah.
  3. Simpan dalam kulkas minimal 1 jam.
  4. Beri taburan kacang tanah goreng dan ebi bubuk secukupnya.

Ingin menikmati asinan atau makanan segar lainnya? Bingung menyiapkan menu hari ini? Tinggal cari di ManisdanSedap.com, platform yang merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.

Bukan hanya membantu penggemar kuliner untuk menemukan dan memesan beragam menu PO dari seluruh Nusantara, juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Tinggal pilih menu yang ingin dipesan lalu klik 'Order Sekarang' yang akan menghubungkan pembeli dengan Seller dan melakukan transaksi terpisah dari platform. Mudah dan praktis untuk gaet banyak pembeli dari berbagai kota, buruan gabung ke ManisdanSedap.com!

p>Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap!

#ElevateWomen