Fimela.com, Jakarta Rambut kering merupakan rambut yang kasar, sulit diatur, mengembang, dan tidak lurus. Jika ingin membuat rambut menjadi lurus maka lakukanlah perawatan alami seperti masker rambut yang sifatnya bisa melembabkan rambut. Dengan lembabnya rambut, maka rambut bisa jadi lebih lemas dan mudah untuk diatur sehingga rambut pun bisa menjadi lurus.
Namun, untuk meluruskan rambut yang mengembang diperlukan bahan-bahan yang memiliki tingkat kelembaban yang tinggi dan alami. Dengan tujuan bahan tersebut dapat membuat rambut menjadi lembut, halus, dan licin. Selain itu, rambutmu akan terlihat lebih berkilau dan mudah diatur.
Apa aja sih bahan-bahan alami yang dipakai untuk meluruskan rambut yang mengembang? Yuk, simak info dibawah ini!
1. Minyak kelapa + alpukat
Kombinasi pertama adalah minyak kelapa dengan alpukat. Minyak kelapa adalah minyak yang paling mudah menyerap kedalam rambut. Selain itu, mempunyai sifat yang lembab membuat rambut mu menjadi lebih lembab, licin, lembut, dan berkilau. Minyak kelapa yang dipakai bisa minyak kelapa murni dengan merek apapun. Bahan yang dicampurkan dengan minyak kelapa yaitu alpukat. Alpukat mengandung lemak yang tinggi dan bisa mengunci kelembaban rambutmu. Lalu, alpukat juga mengandung banyak mineral dan vitamin yang bisa membuat rambutmu menjadi ternutrisi. Alpukat yang dipakai adalah alpukat matang.
Caranya mencampurkannya cukup dengan mencampur daging alpukat dan 4 sendok makan minyak kelapa di dalam satu wadah lalu hancurkan sampai halus. Setelah itu, aplikasikan hasil campuran antara minyak kelapa dan alpukat tadi pada rambut dari akar sampai ujung rambut secara merata. Tunggu hingga 1 jam sampai bahan-bahan tersebut meresap ke dalam rambut. Terakhir, bilas rambut dengan menggunakan shampoo dan conditioner agar rambutmu semakin lembab dan licin. Gunakan kombinasi ini selama 3 kali dalam 1 minggu
What's On Fimela
powered by
2. Susu + aloe vera
Kombinasi yang kedua yaitu dengan mencampurkan susu dan aloe vera (lidah buaya). Susu mengandung banyak protein, kalsium, mineral, vitamin, dan lemak yang bagus untuk rambutmu. Dengan pemakaian susu pada rambut akan membuat rambutmu menjadi lembab, berkilau, dan lebih lembut. Susu yang digunakan adalah susu full cream/fresh milk yang mempunyai lemak tinggi. Selain itu, aloe vera (lidah buaya) dicampurkan dengan susu karena mengandung enzim yang membuat rambutmu menjadi lebih lembab, lembut, dan halus. Untuk rambut kamu bisa menggunakan lidah buaya asli atau aloe vera gel yang non alcohol dan minimal 95% dengan merek apapun.
Caranya dengan menuangkan susu (3/4 botol atau sesuai dengan panjang rambut) dan aloe vera sebanyak 4 sendok makan kedalam botol spray/semprotan. Lalu tutup botol dan kocok sampai kedua bahan tersebut menyatu. Setelah itu semprotkan pada rambut dari akar sampai ujung rambut secara merata. Tunggu selama 20-30 sambil disisir agar kedua bahan dapat menyerap ke dalam rambut
Itu dia kombinasi bahan alami yang bisa dipakai untuk meluruskan rambut mengembang. Kalau sahabat fimela tertarik menggunakan kombinasi bahan yang mana nih?
Ditulis: Adjeng Dwi Fitriani