Fimela.com, Jakarta Selain faktor genetik, kesuburan seseorang juga dapat dipengaruhi oleh gaya hidup, asupan makanan, berat badan dan sebagainya. Kalau kamu kamu meningkatkan kesuburan, kamu harus menerapkan kebiasaan sehat seperti olahraga, tidak merokok, menjaga berat badan ideal dan mengonsumsi makanan yang baik untuk kesehatan reproduksi.
Seperti yang dilansir dari Laurel Fertility, Senin (20/9/2021) berikut ini 7 makanan yang dapat meningkatkan kesuburan perempuan.
1. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan tinggi serat dan protein, yang dapat membantu meningkatkan ovulasi. Penelitian telah menunjukkan bahwa mengganti protein hewani dengan sumber protein nabati dapat mengurangi risiko infertilitas ovulasi. Kacang-kacangan juga merupakan sumber asam folat yang sangat baik yang membantu pembuahan dan membantu perkembangan embrio yang sehat.
2. Alpukat
Tak hanya enak, alpukat juga kaya vitamin K, potasium, dan folat yang membantu tubuh dalam penyerapan vitamin, pengaturan tekanan darah, dan banyak sebagainya. Alpukat juga mengandung lemak sehat yang menjadi sumber serat makanan dan asam folat, yang bagus dikonsumsi di awal kehamilan.
3. Yogurt
Yogurt mengandung kalsium, probiotik, dan vitamin D, yang dapat membantu meningkatkan ovulasi. Yogurt juga mengandung protein yang berfungsi untuk meningkatkan terjadinya ovulasi.
4. Salmon
Salmon kaya akan protein dan omega-3 yang bisa meningkatkan perkembangan janin selama kehamilan. Pria juga bisa mendapat manfaat dari makan salmon karena vitamin D dan seleniumnya yang tinggi, dua komponen yang meningkatkan kesehatan sperma.
5. Asparagus
Asparagus juga bisa menjadi sumber energi selama kehamilan. Studi menunjukkan bahwa makan satu cangkir asparagus rebus akan membermu lebih dari 60% dari asam folat yang direkomendasikan setiap hari, memenuhi kebutuhan vitamin K, dan memperkuat kesehatan reproduksi.
6. Kuning telur
Kuning telur mengandung vitamin B dan omega-3 esensial. Tak hanya itu, kuning telur juga mengandung asam folat meningkatkan produksi sel darah merah dalam tubuh dan membantu menjaga perkembangan embrio setelah pembuahan.
7. Kuaci
Biji bunga matahari juga kaya akan seng, asam folat, dan selenium, yang merupakan nutrisi bagi yang kamu yang ingin meningkatkan kesburan. Kuaci juga bagus dikonsumsi oleh pria karena dapat meningkatkan kesehatan sperma.
Itulah beberapa makanan yang dapat kamu konsumsi untuk meningkatkan kesuburan atau selama kehamilan. Semoga bermanfaat.
#ElevateWomen