Bersahabat dengan Uang, Bijak dalam Mengaturnya

Endah Wijayanti diperbarui 16 Sep 2021, 11:35 WIB

Fimela.com, Jakarta Setiap harinya kita berurusan dengan uang. Menghasilkan uang hingga mengatur uang menjadi bagian tak terpisahkan dari keseharian kita. Bahkan masing-masing dari kita punya cara tersendiri dalam memaknai uang. Dalam tulisan kali ini, Sahabat Fimela berbagi sudut pandang tentang uang yang diikutsertakan dalam Aku dan Uang: Berbagi Kisah tentang Suka Duka Mengatur Keuangan. Selengkapnya, yuk langsung simak di sini.

***

Oleh:  Alesha Evelyn

Seperti yang kita ketahui Uang adalah sesuatu yang tidak pernah lepas dari kehidupan kita. Uang seperti makanan pokok kita  karena ibarat tanpa uang kita tidak bisa makan.   Begitu pentingnya uang sehingga aku menganggapnya sebagai sahabat.

Aku memperlakukannya dengan baik, dengan bijak dan dengan hati. Aku dan uang adalah sahabat maka aku selalu bersama uang aku tidak akan membiarkan sahabatku hilang percuma.

Contoh saja ketika aku memiliki uang Rp50.000 maka yang pasti harus menyisakannya baik lima, sepuluh atau 25 ribu rupiah dalam tabungan. Sebagai perempuan memang sulit mengendalikan uang, begitu banyak godaan yang datang  dari kanan kiri seperti fashion kosmetik, dll.

Aku juga tergoda dengan hal itu tetapi aku beli seperlunya saja jadi membeli yang dibutuhkan bukan yang diinginkan. Jika kita memperlakukan uang dengan baik secara bijak pada akhirnya kita juga yang untung. Contoh kecil aku bisa mengecek hasil tabungan uangku yang hanya modal 5 ribu 10 ribu atau 25 ribu setiap hari pada akhirnya setelah setahun lumayan, apalagi jika dengan jumlah nominal yang lebih.

Uangku seperti sahabatku, maka aku dan uang akan menemaniku, mendatangkan untung bagiku.

What's On Fimela

#ElevateWomen