Fimela.com, Jakarta Apakah Sahabat Fimela sedang menjalin hubungan jarak jauh? Apakah dirimu merindukan kehangatan bersama pasanganmu? Hubungan jarak jauh bisa sangat sulit. Dibutuhkan usaha sepasang kekasih untuk mempertahankan hubungan.
Jadi, jika kamu sedang berjuang untuk menjaga percikan romansa tetap hidup dalam hubungan jarak jauh. Beberapa tips ini efektif untuk membantumu dalam menjalani hubungan jarak jauh.
1. Melakukan Panggilan Video
Bisa melihat satu sama lain membuatmu merasa lebih dekat. Jika memungkinkan, atur waktu obrolan video saat kamu santai dan melakukan percakapan tatap muka, meskipun dari jauh. Hal ini bisa membantu hubunganmu tetap hangat.
2. Berbagi Hal-hal Kecil
Terkadang hal-hal kecil, bisa dibahas bersama pasangan. Ceritakan hari-harimu kepada pasangan. Bicarakan tentang sesuatu yang membuatmu tertawa atau sesuatu yang membuatmu kesal. Hal tersebut akan membantu menguatkan ikatanmu.
3. Menonton Film
Siapa bilang menonton film tidak dapat dilakukan secara virtual? Kamu dapat dengan menggunakan aplikasi seperti discord atau Netflix untuk menonton film bersama. Kalian dapat menghabiskan waktu bersama dengan menonton film.
4. Memberikan Penghargaan untuk Hal-hal Kecil
Ketika pasanganmu baru saja meraih pencapain, kamu bisa memberikan ucapan selamat kepadanya. Ini adalah bentuk apresiasi kecil yang akan membuatnya bersemangat menjalani hari-hari dan pekerjaannya.
5. Jangan Menaruh Harapan Terlalu Tinggi
Ketika akan bertemu, kamu akan memikirkan hal-hal yang seru bersamanya. Namun saat bertemu ternyata ada saja yang mengganggu yang datang, jangan marah dan kesal melihat hal tersebut. Memang kalian hanya punya waktu untuk bertemu dan mengobrol namun cobalah untuk memahami keadaan itu dan jadilah sosok yang lebih dewasa karena kamu telah berpengalaman dari segala masalah yang terjadi saat LDR selama ini.
Nah, apakah kamu sudah siap untuk menjadi pejuang LDR? Tetap jaga komunikasi dan kepercayaan. Karena itu menjadi salah kunci hubungan jarak jauh yang bisa berakhir bahagia.
#ElevateWomen