Ari Lasso Mengidap Kanker Langka, Hanya Ada 2 Berbanding 4000 Pengidap

Rivan Yuristiawan diperbarui 11 Sep 2021, 12:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Ari Lasso baru saja membuat 'pengumuman' yang mengejutkan. Ia mengaku mengidap kanker yang cukup langka. Bahkan, saking langkanya, menurut Ari, kanker yang diidapnya hanya terjadi pada 2 berbanding 4000 kasus yang ada.

Hal itu dikatakan Ari Lasso saat hadir di podcast Deddy Corbuzier. Di situ, Ari Lasso pun menjelaskan secara detil tentang gejala awal sampai dirinya didiagnosa mengidap kanker langka. "Jadi gue kena cancer yang sangat langka," ungkap Ari Lasso.

"Orang biasanya terkena cancer limfoma, itu benjol-benjol di sini (leher, bawah ketiak), dia akan sering pingsan, kemudian darah putihnya dikit, sering pingsan, sering demam, kemudian menimbulkan kerusakan limpa. Nah, kalau gue ini, gue kebalik, limpanya yang dihinggapi cancer. Dan ini case dua di antara 4.000 limfoma," lanjut Ari Lasso kemudian.

2 dari 3 halaman

Awal Mula

Ari Lasso (Instagram/ari_lasso)

Mantan vokalis grup band Dewa 19 itu menjelaskan jjka awal indikasi terkait kanker yang ia alami bermula ketika dirinya merasakan nyeri yang teramat ketika menyaksikan pertandingan batminton di ajang olimpiade. Dari situ, ia mengaku mengalami kondisi yang berbeda dari sakit di bagian perut yang biasa dialami.

"Rasa sakit perut yang belum pernah gua alamin sebelumnya," katanya.

3 dari 3 halaman

Terdiagnosa

Ari Lasso (Instagram/ari_lasso)

Dari rasa sakit itu, Ari Lasso menuturkan jika harus menjalani proses yang cukup panjang sebelum mengambil kesimpulan jika dirinya mengidap kanker. Salah satu yang ia gambarkan cukup menyakitkan ialah ketika limpanya harus diangkat.

"Cancer gue itu namanya DLBCL, Diffuse Large B-Cell Lymphoma. Pokoknya cancer jenis sell B yang mana bisa disembuhkan," pungkasnya.

Tag Terkait