Fimela.com, Jakarta COVID-19 varian Delta diketahui sangat menular, tapi Delta bukan satu-satunya varian yang sedang diawasi oleh para pakar. Baru-baru ini muncul COVID-19 varian Mu yang juga dikenal sebagai B.1.621 dan kasusnya terus meningkat di beberapa bagian dunia.
COVID-19 varian Mu pertama kali didokumentasikan di Kolombia pada bulan Januari 2021 lalu dan saat ini telah ditemukan di 39 negara. WHO menganggap mutasi baru ini sebagai varian yang menarik karena memiliki perubahan genetik yang memengaruhi karakteristik virus.
COVID-19 varian Mu juga bisa menjadi varian yang penting karena telah menyebabkan transmisi komunitas yang signifikan atau klaster tertentu. Pada titik ini, WHO mengatakan bahwa varian Mu belum naik ke tingkat varian yang menjadi peratian, seperti Delta, tapi para pakar juga memantau dengan cermat karena kenaikannya stabil di negara-negara seperti Kolombia, dilansir dari huffpost.com.
What's On Fimela
powered by
Hal-Hal Penting yang Perlu Kamu Ketahui tentang COVID-19 Varian Mu
Sampai saat ini, COVID-19 varian Delta juga dikatakan masih mendominasi. Ada kebih dari 99% kasus COVID-19 yang berasal dari varian Delta.
Varian Delta dikatakan dua kali lebih menular daripada strain sebelumnya dan ada bukti yang berkembang bahwa varian ini juga membuat orang lebih sakit. Namun, COVID-19 varian Mu memiliki konstelasi mutasi yang menunjukkan sifat potensial untuk lolos dari kekebalan.
Secara keseluruhan, vaksin Moderna, Pfizer, dan Johnson & Johnson masih bertahan dengan baik terhadap semua varian yang terlacak sampai saat ini. Vaksin juga masih menjalankan fungsi utamanya dengan baik, yaitu mencegah penyakit serius dan kematian.
Hal-Hal Penting yang Perlu Kamu Ketahui tentang COVID-19 Varian Mu
Sebagian besar orang yang dirawat di rumah sakit atau meninggat akibat COVID-19 adalah mereka yang tidak divaksinasi. Lantas, bagaimana caranya melindungi diri dari COVID-19 varian Mu?
Mendapatkan vaksinasi tetap menjadi hal terpenting yang bisa kamu lakukan. Penting juga untuk mengikuti panduan kesehatan masyarakat terbaru tentang tindakan pencegahan, seperti mengenakan masker di tempat umum dalam ruangan, bahkan jika kamu telah divaksinasi penuh.
Jangan lupa untuk mengenakan masker di transportasi umum juga. Jarak sosial juga tetap menjadi hal yang penting, hindari keramaian dan ruang berventilasi buruk.
#Elevate Women