Cinta Tak Mengenal Usia, Pasangan Ini Menikah di Usia Emas

Baiq Nurul Nahdiat diperbarui 06 Sep 2021, 16:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Sepertinya kita harus mengakui bahwa istilah cinta tak mengenal usia memang benar adanya. Buktinya, tak sedikit yang menemukan cinta sejatinya ketika sudah lanjut usia, salah satunya pasangan asal Malaysia ini. 

Melansir dari laman Liputan6.com, Senin (6/9/2021) baru-baru ini, seorang anak mengunggah potret ibunya yang menemukan kembali cinta sejatinya. Melalui akun Twitternya @azrarahman, ia memperlihatkan pernikahan ibunya yang sederhana bersama ayah barunya. Pasangan tersebut tampak mengenakan pakaian berwarna serba putih.

"Setiap orang berhak memiliki pasangan hidup. Saya harap tidak ada yang menganggap ini aneh, tetapi ibu dan ayah baru saya menikah di tahun-tahun emas mereka," tulis @azrarahman.

2 dari 3 halaman

Berkenalan di Facebook

Kisah Pasangan Lansia Menemukan Cinta di Usia Emas. (Twitter/azrarahman)

Melansir dari Liputan6.com dari World of Buzz, pasangan tersebut bertemu melalui Facebook pada April 2021 lalu. Awalnya, mereka hanya saling mengirim pesan satu sama lain. Namun, kemistri yang terjalin begitu kuat sehingga keduanya memutuskan untuk menikah.

Dalam foto yang dibagikan, tampak pengantin baru tersebut sangat bahagia. Keduanya mengaku ingin menghabiskan masa tuanya dengan berkebun bersama.

Sang anak, Azra sendiri mengaku sangat senang dan gembira melihat ibunya telah menemukan pendamping atau pria yang sangat peduli dengannya. Keluarga dari kedua belah pihak pun menerima dan berusaha untuk saling mengenal.

"Ketika pandemi hilang, kami akan mengatur pertemuan untuk keluarga baru kami!" kata Azra.

3 dari 3 halaman

Viral di Kalangan Warganet

Kisah Pasangan Lansia Menemukan Cinta di Usia Emas. (Twitter/azrarahman)

Kisah tersebut pun menjadi viral di Twitter dan mendapat berbagai respon dari warganet. Hingga kini cuitan mengenai pernikahan lanjut usia itu telah disukai lebih 13 ribu pengguna Twitter.

"Mereka di usia emas panas mendapatkan teman hidup. Kita ini kenapa ya masih single?" tulis @agueroshaz

"Ini indah. Selamat untuk ibu dan ayah barumu. Dan Anda untuk tambahan baru," tulis @jsmnhssn

"Ya Allah lucunya! Kirim salamku untuk orang tuamu dan aku harap mereka selalu bahagia," tulis @shmajn

Selamat! Saya ingin ibu saya bertemu seseorang yang peduli dan baik hati juga. Seseorang yang bisa melindungi ibuku,” tulis @ehhhmilab

Apa yang paling penting adalah kebahagiaan orang tua kita,” tulis @apisulaiman.

#ElavateWomen