5 Gaya Rambut Joy Red Velvet yang Bisa Menjadi Inspirasimu

Fimela Reporter diperbarui 04 Sep 2021, 10:35 WIB

Fimela.com, Jakarta Personel girl group Korea Selatan ‘Red Velvet’ yang baru saja diberitakan mempunyai hubungan khusus dengan penyanyi solo pria asal Korea Selatan ‘Crush’. Park Soo Young atau yang biasa disebut dengan Joy Red Velvet lahir pada 3 September 1996 yang sudah genap berusia 26 tahun (usia korea). Saat ini Joy tengah disibukkan dengan comeback mini album ke-6 Red Velvet ‘Queendom’. Sebelumnya, Joy juga melakukan debut solo dengan merilis album berjudul Hello.

Idol K-POP tidak hanya dikagumi karena karyanya saja. Sering kali fashion hingga gaya rambutnya juga banyak ditiru dan menjadi tren.

Buat Sahabat Fimela yang tertarik dengan hairstyle ala Korea, Joy Red Velvet mempunyai beberapa gaya rambut yang sederhana dan bervariasi lho!. Mungkin bisa menjadi insipirasi untuk menambah kesan yang berbeda dalam setiap penampilanmu. Yuk mari kita simak!

What's On Fimela
2 dari 6 halaman

1. Hair Bun

Hair Bun/copyright instagram/_imyour_joy

Ciri khas gaya rambut ala perempuan Korea ini paling mudah untuk ditiru lho! karena caranya yang super simple. Cocok nih buat yang ga mau ribet tapi ingin tampil trendi

3 dari 6 halaman

2. Half Up, Half Down

Half Up, Half Down/copyright instagram/_imyour_joy

Gaya rambut setengah dibuat keatas dan setengah digerai kebawah membuat tampilan rambut menjadi tidak monoton dan memberikan kesan yang berbeda. Menambah aksesoris rambut dibagian belakang akan mempercantik tampilan dari gaya rambut ini. Buat Sahabat Fimela yang ingin menghadiri pernikahan tapi bingung dengan gaya rambut apa? Half up half down cocok banget untuk jadi inspirasi nih!

4 dari 6 halaman

3. Side Braid

Side Braid/copyright instagram/_imyour_joy

Rekomendasi gaya rambut selanjutnya adalah side braid. Side braid mempunyai banyak variasi. Namun, side braid ala perempuan korea dengan helaian poni seperti Joy Red Velvet patut dicoba lho! Cocok banget untuk yang baru mulai belajar mengepang rambut nih

5 dari 6 halaman

4. High Messy Ponytail

High Messy Ponytail/copyright instagram/_imyour_joy

Simple and easy! High ponytail dengan tatanan rambut yang berantakan ini adalah hairstyle ala Korea yang mudah banget untuk diikuti. Hanya dengan mengikat rambut keatas dan membiarkannya terlihat berantakan justru memberikan kesan yang lucu lho! Biasanya gaya rambut ini cocok untuk Sahabat Fimela yang malas sisiran

6 dari 6 halaman

5. Low Straight

Low Straight/copyright instagram/_imyour_joy

Rekomendasi gaya rambut yang tidak kalah bagus adalah low straight. Gaya rambut ini cocok untuk menghadiri acara atau pesta resmi. Dengan menggunakan gaya rambut low straight, Sahabat Fimela akan terlihat lebih dewasa dan seksi. Hanya dengan menarik semua rambut kebelakang lalu mengikatnya dibagian bawah sangat mudah dilakukan bukan? Jangan lupa untuk menambahkan hairspray agar tidak ada rambut yang berterbangan ya!

Itulah 5 gaya rambut Joy Red Velvet yang patut dicoba. So, gaya rambut apa yang jadi pilihan para Sahabat Fimela nih?

Ditulis: Adjeng Dwi Fitriani