Menurut Penelitian, Punya Pikiran Seperti Ini Bukti Otak Cerdas

Febi Anindya Kirana diperbarui 19 Agu 2021, 16:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Ada banyak sekali cara mengetahui apakah seseorang memiliki otak yang cerdas, salah satunya adalah dari caranya memikirkan dan memandang sesuatu. Ada dua tipe orang yang bisa dibedakan berdasarkan caranya memikirkan sesuatu, orang yang berpikiran sempit dan orang yang berpikiran terbuka.

Tidak banyak yang tahu bahwa ternyata berpikiran terbuka merupakan tanda otak yang cerdas. Penelitian yang dilakukan di University of Pennsylvania menemukan bahwa orang-orang cerdas cenderung mau melihat sesuatu dari sudut pandang orang lain daripada meyakini sudut pandangnya sendiri.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Open-minded jadi tanda otak cerdas

ilustrasi perempuan bahagia/copyright by Tong_stocker (Shutterstock)

Orang cerdas secara alami akan mempertimbangkan dengan cermat dari berbagai sudut pandang daripada hanya membuat penilaian cepat dari analisa yang sempit. Mereka cenderung terbuka terhadap konsep dan ide baru, dan mau menerima perubahan.

Peneliti meyakini bahwa berpikiran terbuka membuat orang lain lebih mudah menambah ilmu pengetahuan dan wawasan terhadap banyak hal sehingga lebih mudah membuka matanya terhadap berbagai hal yang terjadi di sekitarnya.

Jadi jika kamu termasuk orang yang tidak hanya meyakini pikiranmu sendiri yang paling benar, itu tanda otakmu cerdas Sahabat Fimela.

#ElevateWoman with Fimela