10 Potret Keluarga Zaskia dan Hanung Rayakan Tujuh Belasan, Kompak Pakai Baju Adat

Sutikno diperbarui 18 Agu 2021, 11:02 WIB
Hal itu terlihat dari unggahan di media sosialnya. Tidak hanya keluargaanya, tapi juga keluarga besarnya seperti yang bekerja dalam rumahnya. (Instagram/zaskiadyamecca)
Bahkan, untuk membuktikan Indonesia memiliki banyak pakaian, Zaskia meminta semua untuk mengenakan pakaian daerah selain Jawa. Hal tersebut guna mengenalkan lebih banyak lagi ragam budaya Indonesia. (Instagram/zaskiadyamecca)
"17 agustusan tahun ini ku meminta semua memakai baju daerah selain jawa (kecuali kama krn susah cari ukuran dia)," tulis zaskiaadyamecca. (Instagram/zaskiadyamecca)
"Buat apa sih?! Karna banyak anak kecil, ku ingin mengenalkan ragam budaya di Indonesia.. mereka ku minta cari tau baju aja yang akan dipakai sehingga bisa menjelaskan dan paham kalo Indonesia tuh KAYA dan KEREN!," sambung Zaskia. (Instagram/zaskiadyamecca)
Zaskia sendiri mengenakan pakaian adat Lampung, sedangkan sang suami mengenakan Pakaian Nusa Tenggara Timur lengkap dengan kain tenun. (Instagram/zaskiadyamecca)
Menurut Zaskia, butuh waktu dua hari menyiapkan baju adat untuk merayakan 17 Agustus. Tidak sendiri, segala sesuatu dibantu dua asistennya. (Instagram/zaskiadyamecca)
"Banyak yang nanya “persiapan berapa hari?” , tercetus ide seminggu lalu, mulai gerak 2hari lalu.. sewa baju, siapin alat lomba, masak, ngerujak, bungkusin kado, siapin venue, dekor, dan segala rupa..," tulis Zaskia. (Instagram/zaskiadyamecca)
Terlihat dalam video singkat, upacara pengibaran bendera merah putih terlihat kompak mengenakan baju adat semua. Acara berjalan khidmat dan lancar. (Instagram/zaskiadyamecca)
Selesai upacara bendera, acara kemudian dilanjutkan dengan lomba. Pada paginya, (17/8) pukul 6.30 WIB, semua karyawan juga diajak upacara dan mengheningkan cipta untuk Indonesia, para pahlawan dan seluruh rakyat Indonesia. (Instagram/zaskiadyamecca)