Tanpa Pakaian Adat, Jokowi-Ma'ruf Amin Kompak dengan Setelan Jas di Upacara Penurunan Bendera

Vinsensia Dianawanti diperbarui 17 Agu 2021, 18:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Rangkaian Peringatan HUT ke-76 RI ditutup dengan upacara penurunan sang saka merah putih oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) pada Selasa (17/9/2021).

Kembali menjadi inspektur upacara, Presiden Jokowi tidak lagi mengenakan pakaian adat seperti upacara pengibaran yang berlangsung pagi tadi. Melainkan mengenakan setelan jas biru dongker yang dilengkapi dengagn peci dan masker.

Iriana Jokowi setia mendampingi Presiden Jokowi di Upacara Penurunan Bendera dengan busana yang tidak jauh berbeda dengan yang sebelumnya. Yakni mengenakan kebaya berpotongan A-line yang dipadukan dengan bawahan batik motif. Kain bermotif serupa diletakkan di dada sebelah kanan berpadu dengan kebaya nude-nya.

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Ma'ruf Amin dan istri

Jokowi dan Ma'ruf Amin kenakan setelan jas di upacara penurunan bendera (Youtube Sekretariat Presiden)

Sementara itu, Wapres Ma'ruf Amin pun mengenakan setelan jas serupa, serasi dengan Presiden Jokowi. Yakni setelan jas biru dongker dengan peci dan masker.

Wury Ma'ruf Amin tampil selaras dengan Iriana Jokowi mengenakan kebaya putih yang dipadukan dengan kain songket berwarna merah bermotif emas. Kain dengan motif dan warna serupa juga dikenakan Wury Ma'ruf Amin pada bagian dada kanan.

 

3 dari 3 halaman

Simak video berikut ini

#Elevate Women