Fimela.com, Jakarta Raffi Ahmad blak-blakan terkait uang bulanan yang ia berikan untuk Nagita Slavina. Dia pun memuji sang istri karena tak pernah menghambur-hamburkan uang tersebut.
Hal itu diungkapkan Raffi Ahmad di kanal YouTube Andre Taulany beberapa hari lalu. Di situ, awalnya Andre bertanya berapa uang bulanan yang diberikan Raffi untuk sang istri.
"Berapa uang belanja Gigi (panggilan Nagita Slavina) setiap bulan?" tanya Andre Taulany pada Raffi Ahmad.
What's On Fimela
powered by
Jatah 200 Juta
Setelah mendengar pertanyaan itu, Raffi Ahmad langsung menjawabnya. Dia mengatakan selalu memberikan jatah uang bulanan untuk Nagita Slavina mencapai ratusan juta rupiah.
"Nagita sih aku jatah cash adalah 50 juta rupiah, credit card ada 3 (isi masing-masing) Rp 50 juta, Rp 50 juta, Rp 50 juta. Jadi sampai Rp 200 juta lah," jawab Raffi Ahmad.
Puji Nagita Slavina
Raffi pun lantas memuji perempuan yang dinikahinya itu karena pandai mengelola keuangan. Bagaimana tidak, Raffi menegaskan bahwa Nagita tidak pernah menghabiskan uang yang diberikannya setiap bulan.
"Dia (Nagita) itu hebatnya enggak pernah ngabisin, (belanja) pakai uangnya sendiri. Dia misalnya, kalau ada card, pakai kalau perlu aja. Pinter dia,” katanya.
Selain jatah bulanan, bapak satu anak itu juga mempercayakan pendapatan dari kanal YouTube RANS Entertainment kepada istri tercintanya.
"Aku sejujurnya, 'uang YouTube buat kamu semua'. Dia (Nagita) yang kelola, 'mau dari adsense, dari sponsor kamu yang ambil semua'," tutur Raffi Ahmad.
“Tapi, 'kalau aku minta kamu kasih'. Tapi, jarang (minta). Kalau aku, beli apa-apa pakai uang aku sendiri," tambah Raffi Ahmad.