Fimela.com, Jakarta Saat yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba, setelah pertandingan seru dan menegangkan kemarin Ganda Putri Indonesia Greysia Polii / Apriyani Rahayu akan terus berjuang mengharumkan nama bangsa di Final Ganda Putri Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020. Pertandingan ini akan berlangsung pada hari Senin, 2 Agustus 2021 yang disiarkan secara LIVE oleh Indosiar mulai jam 10.30 WIB.
Greysia Polii / Apriyani Rahayu akan bertarung menghadapi pasangan Chen Qing Chen / Jia Yi Fan asal China memperebutkan medali emas untuk Indonesia. Greysia Polii / Apriyani Rahayu menjadi satu-satunya harapan Indonesia raih medali emas di cabang olahraga Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020.
Masyarakat di seluruh penjuru tanah air akan menjadi saksi melalui layar kaca Indosiar perjuangan Ganda Putri Kebanggaan Indonesia mengukir sejarah dan mengumandangkan Lagu Kebangsaan Indonesia di Tokyo - Jepang esok hari.
What's On Fimela
powered by
Perjuangan Anthony Sinisuka Ginting Meraih Medali Perunggu
Sementara Anthony Sinisuka Ginting yang hari ini (01/08) berjuang di babak Semi Final Tunggal Putra harus mengakui keunggulan lawan dalam dua games sekaligus.
"Hari ini Chen Long bermain sangat baik dibandingkan saya dan dia jarang sekali melakukan kesalahan. Saya harus cepat move on untuk kembali fokus pada pertandingan selanjutnya", tutur Anthony Sinisuka Ginting usai pertandingan.
Anthony Sinisuka Ginting akan kembali berlaga hari ini (02/08) untuk memperebutkan medali perunggu dengan menghadapi perlawanan dari Kevin Cordon (Guatemala) yang disiarkan secara LIVE oleh Indosiar pukul 17.30 WIB. Yuk kita saksikan bersama-sama!