Hadirkan 7 Minigame, Google Doodle Ikut Ramaikan Olimpiade Tokyo 2020

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 24 Jul 2021, 13:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Dengan dimulainya gelaran Olimpiade Tokyo 2020/2021 Google Doodle pun ikut meramaikannya. Yang secara resmi gelaran ini dibuka pada kemarin, 23 Juli 2021 dengan sebuah game interaktif. Game ini berjudul Champion Island.

Dalam game tersebut para pengguna Google dapat saling bersaing dengan cara bergabung dengan satu dari empat tim di pada tujuh minigame yang unik. Google Doodle merupakan hasil kolaborasi dengan studio animasi Jepang yakni STUDIO4°C.

Dalam permainan tersebut kamu berperan sebagai Lucky si kucing Ninja di Champion Island yang akan memulai game dengan bergabung dalam tim Merah, Biru, Kuning atau juga Hijau, yang menjadi empat warna dalam logo Google.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

7 Minigame yang Seru Bisa Dimaikan Bersama

Google Doodle Olimpiade Tokyo 2020/2021. (Doc: Google)

Setelah itu kamu dapat menjelajah ke salah satu dari tujuh area kompetisi di Champion Island dalam rangka merayakan dimulainya ajang Olimpiade Tokyo 2020/2021.

Seperti halnya kompetisi olahraga di dunia nyata, kamu akan berhadapan dengan para juara atau Chanmpion di masing-masing minigame. Minigame tersebut juga terinspirasi dari karakter atau makhluk dari cerita rakyat Jepang.

Ambil saja contoh, minigame dimana kamu bertanding ping pong dengan juara yang terinspirasi dari karakter supernatural yang disebut tengu.

 

Google Doodle ramaikan acara Olimpiade Tokyo 2020 / 2021. (Doc: Google)

Dalam minigame tersebut terdapat 7 macam minigames yang dapat dipermiankan. Tujuh di antaranya yakni kompetisi tenis meja, skateboard, rugby, renang artistik, panjat tebing dan lari maraton. Dalam masing-masing olahraga juga menampilkan papan skor global secara real-time.

Dalam permainan, kamu akan menemukan berbagai macam rahasia dan side quest yang mendorong para pemain untuk menjelajah Champion Islan secara keseluruhan.

Apakah Sahabat Fimela tertarik untuk mencoba game tersebut?

3 dari 3 halaman

Cek Video di Bawah Ini

#ElevateWomen