10 Mantan Member Girlband Indonesia yang Sukses Tembus Dunia Akting

Nizar Zulmi diperbarui 24 Jul 2021, 08:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Dunia akting dan musik menjadi irisan yang saling berdampingan. Tak sedikit talenta yang menyeberang dari satu bidang ke bidang lain, seperti penyanyi menjadi aktris.

Beberapa tahun lalu tren girlband di Indonesia sedang marak-maraknya. Namun seiring euforianya yang mereda, banyak para alumninya yang banting stir jadi aktris maupun bintang sinetron.

Dengan penampilan yang ayu serta kegigihan mereka untuk belajar, beberapa nama berikut ini sukses menejelajahi dunia barunya. Siapa saja mereka?

2 dari 5 halaman

Steffi Zamora

Steffi Zamora. (Foto: Instagram @steffizamoraaa)

Steffi Zamora pernah menjadi bagian dari girlband Elovii yang sempat bertahan beberapa tahun. Ia pun melakukan transisi dan sukses membintangi beberapa film seperti Jangan Berhenti Menyayangi Aku: Janji untuk Negeri.

Glenca Chysara

Glenca Chysara (Liputan6.com/IG/@glencachysaraofficial)

Berikutnya ada alumni idol group JKT48, Glenca Chysara. Namanya belakangan kerap dibicarakan karena perannya di sinetron Ikatan Cinta. Wajahnya yang berkarakter membuat fans sulit melupakan aktris yang ternyata sudah berusia 26 tahun tersebut.

Anjani Dina

Anjani Dina (Bambang E. Ros/Fimela.com)

Berikutnya ada Anjani Dina, aktris yang dulunya tergabung sebagai anggota girlband Tina With D'Girls. Saat ini ia fokus terjun di dunia akting, salah satunya bermain di sinetron Dunia Terbalik sebagai Bu Guru Yola.

3 dari 5 halaman

Salshabilla Adriani

Sashabilla Adriani (Sumber: Instagram/@salshabillaadr)

Satu lagi lulusan girlband Elovii yang juga berhasil merambah dunia film. Ia adalah Salshabilla Adriani, pemeran beberapa film seperti Relationshit, Surat Cinta untuk Starla, Malik & Elisa, dan banyak lagi lainnya.

Adhisty Zara

Adhisty Zara (Sumber: Instagram.com/zaraadhsty)

Salah satu talenta yang paling sukses debut di akting adalah Adhisty Zara. Lulus dari JKT48, ia membuktikan kemampuan aktingnya di sejumlah judul film. Aksinya di Dua Garis Biru dan Keluarga Cemara tentu jadi sesuatu yang sulit dilupakan.

Mezty Mez

Mezty Mez (Instagram/meztymez)

Beberapa dari kalian mungkin masih ingat dengan girlband 7Icons. Mezty Mez merupakan salah satu mantan membernya. Sejumlah sinetron pun telah dibintanginya seperti Anak Jalanan, Kekasih Bayangan, hingga Anak Langit.

4 dari 5 halaman

Elma Agustin

Elma Agustin (Sumber: Instagram/@elmaaa_e)

Eks member Princess ini dulunya memang jadi salah satu member yang paling populer. Kini ia lebih fokus dengan karier akting dengan sejumlah sinetron yang dibintangi, termasuk FTV yang penuh dengan drama dan komedi cinta.

Yoriko Angeline

Yoriko Angeline. (Foto: Instagram @yorikooangln_)

Pernah merasakan jadi member grup Teenebelle, Yoriko Angeline menemukan dunia baru di akting. Ia telah terjun di sejumlah film sebagai pemeran pembantu seperti di Dilan 1991, serta beberapa sinetron dan FTV. Ia juga masih belum sepenuhnya meninggalkan dunia musik, dengan single-single yang telah ia rilis.

Febby Rastanty

Febby Rastanty dan Kevin Ardiloba dalam Vidio Original Series The Break Upper. (Dok. Vidio)

Beberapa tahun menekuni karier sebagai personel Blink, Febby Rastanty juga tak lepas dari dunia sinetron dan film. Yang terbaru ia terlibat di Vidio Original Series The Break Upper bersama Kevin Ardiloba.

Cassandra Lee

(Instagram/cassandraslee)

Dunia akting memang sudah akrab dengan Cassandra Lee. Selain pernah jadi member Elovii, ia juga kerap kali membintangi sinetron di televisi. Wajahnya yang berkarakter kerap membuatnya jadi tokoh antagonis.

Itulah beberapa mantan member girlband Indonesia yang sukses jadi aktris sinetron maupun film. Siapa yang aktingnya paling berkesan buatmu?

5 dari 5 halaman

Simak juga video menarik berikut ini: