Fimela.com, Jakarta Jika orang pikir otak perempuan dan laki-laki itu sama, sepertinya pemahaman itu perlu diubah. Nyatanya, dalam hal mengingat sesuatu atau ketajaman memori, sebenarnya otak perempuan lah yang paling kuat. Hal ini bisa dijelaskan secara ilmiah.
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal ilmiah Psychological Bulletin menemukan bahwa perempuan memiliki kemampuan mengingat masa lalu, kenangan peristiwa, dan memori episodik lebih baik dibandingkan pria.
Kemampuan untuk mengingat peristiwa masa lalu adalah salah satu fungsi kognitif yang paling banyak diteliti. Perempuan umumnya lebih jeli dan tahu di mana terakhir kali sebuah barang diletakkan, siapa yang mengatakan apa, mengingat orang yang ia temui di suatu tempat dan emosi seperti apa yang muncul pada saat itu terjadi.
Otak perempuan lebih mudah mengingat
Penelitian yang dilakukan di Karolinska Institutet, Swedia ini merupakan penelitian meta-analisis yang mencakup 167 studi dyang telah dilakukan antara tahun 1973-2013 dan melibatkan lebih dari 1,2 juta orang. Perempuan terutama lebih mudah mengingat informasi secara verbal.
Dijelaskan Agneta Herlitz sebagai salah satu peneliti, "Umumnya, perempuan menunjukkan performa lebih baik dalam hal mengingat informasi verbal, seperti kata, kalimat, teks, dan objek, tetapi ternyata juga kuat dalam mengingat lokasi objek, dan berbagai film. Selain itu, perempuan juga memiliki kelebihan dalam hal mengingat wajah dan mengenali ingatan sensorik seperti bau."
Jadi tak mengherankan jika ternyata kamu sebagai perempuan lebih jeli, detail dan pandai mengingat segala sesuatu Sahabat Fimela, karena sebenarnya otakmu dibekali kemampuan menakjubkan seperti itu.
#ElevateWoman with Fimela