Fimela.com, Jakarta Ingin membuat menu makan apa hari ini, Sahabat Fimela? Jika masih bingung rekomendasi menu berikut bisa dicoba. Karena rekomendasi menu hari ini ada Bubur Ayam, Fillet Ikan Dori dan Tumis Okra. Simak selengkapnya berikut ini.
Menu Sarapan: Bubur Ayam
Bahan-Bahan
- 1 cup beras
- 250 gram daging ayam
- 200 ml santan kelapa
- 1/2 sdt garam
- 9 buah cabai rawit
- 1 ruas lengkuas, digeprek
- 1 ruas jahe, digeprek
- 1 batang serai, digeprek
- 1 lembar daun salam
Bumbu Halus
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 1 ruas kunyit
Bahan Pelengkap
- telur puyuh
- irisan daun seledri
- kacang tanah
- bawang goreng
Cara Membuat
- Ayam yang sudah direbus, digoreng, lalu disuwir-suwir.
- Cuci bersih beras, tambahkan santan, dan air rebusan ayam. Masak sampai jadi bubur.
- Cabai rawit diulek.
- Tumis bumbu halus, serai, lengkuas, jahe, dan daun salam sampai harum. Masukkan 100 ml santan, air kaldu ayam, dan garam. Didihkan.
- Sajikan bubur nasi dengan kuah kuning dan ayam suwir. Tambahkan telur puyuh, kacang tanah, seledri, dan bawang goreng.
What's On Fimela
powered by
2 dari 4 halaman
Menu Makan Siang: Fillet Ikan Dori
Ilustrasi/copyrightshutterstock/Dmitry Lobanov
Ingin menikmati olahan ikan untuk menu makan siang hari ini? Yuk, cobain resep fillet ikan dori berikut ini.
Bahan:
- 250 gram fillet dori
- 4 siung bawang putih
- 1 siung bawang merah
- ½ sdt merica bubuk
- ½ sdt garam
- 2 butir telur
- 1 buah jeruk nipis
- Tepung panir secukupnya
- Minyak goreng
Cara Membuat:
- Cuci hingga bersih daging ikan dori, kemudian, tambahkan perasan air jeruk untuk menghilangkan bau amis dari ikan. Kemudian tiriskan.
- Potong ikan sesuai dengan selera.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, garam dan merica. Campurkan daging ikan dengan bumbu yang sudah dihaluskan. Diamkan beberapa saat hingga bumbu meresap.
- Kocok lepas telur, masukkan satu persatu daging ke dalam telur. Kemudian masukkan ke dalam tepung panir.
- Ratakan ke suluruh bagian daging ikan dori.
- Panaskan minyak goreng dengan api sedang. Goreng ikan dori hingga berwarna kuning keemasan.
- Angkat dan sajikan ikan fillet ikan dori.
3 dari 4 halaman
Menu Makan Malam: Tumis Okra
copyright Shutterstock
Pernah membuat tumis okra untuk menu makan malam? Yuk, cobain resepnya berikut ini.
Bahan-Bahan
- 10 okra, potong serong
- 3 buah tomat hijau, potong jadi beberapa bagian
- 8 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- teri medan secukupnya
- garam dan kaldu jamur secukupnya
Cara Membuat
- Rendam teri beberapa menit, tiriskan.
- Panaskan minyak di wajan, masukkan ikan teri, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
- Masukkan buah tomat dan okra. Tambahkan garam dan kaldu jamur, tes rasa.
- Masak hingga bumbu meresap dan okra matang. Angkat dan sajikan.
Selamat memasak dan semoga suka!
4 dari 4 halaman
Cek Video di Bawah Ini
#ElevateWomen