Fimela.com, Jakarta Kepercayaan adalah salah satu bagian terpenting dari suatu hubungan, tetapi terkadang sulit untuk mengetahui apakah pasangan benar-benar jujur kepadamu atau tidak. Untungnya, ada beberapa tanda bahwa seseorang tidak dapat dipercaya, dan ada beberapa kebiasaan umum yang dapat mengindikasikan bahwa seseorang tengah menyembunyikan sesuatu darimu. Berikut tanda-tandanya.
1. Tidak jelas tentang sesuatu
Meskipun pasangan tidak harus mengawasi satu sama lain setiap detik sepanjang hari, itu bukan pertanda baik jika pasangan tidak jelas tentang di mana mereka berada atau apa yang telah mereka lakukan. Ketika pasanganmu menjawab dengan samar atau tidak jelas tentang keberadaan mereka, baik secara langsung, melalui teks atau telepon, maka ada kemungkinan mereka menyembunyikan sesuatu.
2. Menjelaskan hal terlalu detail
Ini adalah kebalikan dari poin pertama, berbagi terlalu banyak detail mungkin merupakan tanda bahwa mereka menutupi sesuatu. Mereka mungkin terlalu detail tentang di mana mereka berada atau dengan siapa mereka ketika dirimu mengajukan pertanyaan dan itu bertujuan untuk cari aman dan meyakinkan yang lainnya. Jika mendapatkan penjelasan panjang yang mencurigakan, dirimu mungkin harus mencari tahu kebenarannya.
3. Menghindari waktu bersama
Seseorang yang menyembunyikan sesuatu akan menghindari menghabiskan waktu bersama, percakapan tentang hal-hal tertentu, membuat keputusan, membuat rencana, dll. Jika pasanganmu selalu menghindari waktu bersama secara berulang-ulang dan untuk alasan yang tak jelasm mungkin memang ada sesuatu yang disembunyikan.
4. Sangat protektif terhadap ponselnya
Seseorang yang menyembunyikan sesuatu kemungkinan besar akan sangat protektif terhadap ponselnya. Mereka menerima pesan teks pada waktu yang aneh dan bersikap defensif ketika ditanya tentang hal itu, atau mereka mengatakan itu dari seseorang tentang sesuatu yang tidak masuk akal. Ini adalah tanda klasik karena ponsel adalah alat komunikasi utama.
5. Mereka lebih sering sibuk
Mereka memiliki lebih banyak alasan untuk lembur di tempat kerja, lebih banyak kewajiban setelah bekerja, atau lebih banyak perjalanan bisnis daripada biasanya. Ini adalah cara sempurna untuk mencoba menyembunyikan sesuatu. Ketika itu terjadi dalam dosis kecil, tampaknya masuk akal dan mungkin tidak dipertanyakan, tetapi sedikit demi sedikit dirimu akan melihat sebuah pola atau sesuatu yang tidak beres.
Jika kamu melihat tanda-tanda tersebut pada pasangan mungkin ada baiknya untuk segera mengomunikasikannya. Jangan menumpuk curiga karena itu tak sehat dalam hubungan. Jika memang ada yang mengganjal perasaanmu tentang pasangan, usahakan untuk lebih terbuka padanya.
#ElevateWomen