7 Hal Sepele Dilakukan Perempuan Ini Bikin Pria Deg-Degan

Febi Anindya Kirana diperbarui 03 Jul 2021, 13:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Entah baru saja menjalani hubungan cinta atau menjaga komitmen serius denganmu, seringkali pria menunjukkan sikap malu-malu ketika ada hal-hal sepele namun manis yang kamu lakukan. Bahkan kamu sendiri tak sadar telah membuatnya deg-degan. Ini sekian hal kecil yang dilakukan perempuan yang ternyata mampu membuat pria berdebar.

1. Menyandarkan kepala di bahu dan dadanya

Aksi sederhana ini seringkali membuat pria berdebar karena kamu menunjukkan sikap ingin dilindungi dan disayang. Pria akan merasa ia dibutuhkan dan diinginkan, dan karena itulah ia diam-diam menyukainya.

2. Memandangnya lekat

Ketika kalian sedang berdua saja dan dia sibuk melakukan kegiatannya, pandang ia lekat-lekat. Ia akan tersenyum malu karena kamu memperhatikannya. Kontak mata adalah sesuatu yang manis dan mendebarkan untuk siapa saja karena kamu bisa menunjukkan cinta hanya dari tatapan mata.

3. Memainkan rambutnya

Ketika nonton tv bersama atau sedang sesi curhat masalah sehari-hari, mungkin kamu tak sengaja memainkan rambutnya. Ternyata aksi sepele ini bisa membuatnya merasa sangat dicintai karena tidak semua orang menyentuh rambut seseorang tanpa sebab.

2 dari 2 halaman

4. Mengirim chat lebih dulu

Ilustrasi/copyrightshutterstock/interstid

Jika kamu mengirim pesan teks duluan darinya, ia akan merasa bahagia dengan sendirinya, terutama jika kamu tipe perempuan yang cuek dan jarang nge-chat duluan. Itu akan membuat chat darimu lebih spesial di matanya.

5. Mendengarkan seksama ketika ia bercerita

Kamu suka mendengarnya menceritakan setiap detail hidupnya, dan sikap itulah yang membuatnya makin jatuh cinta dan berdebar. Ia merasa dianggap penting karena kamu memerhatikan apa yang ia katakan.

6. Menertawakan guyonannya

Pria suka sekali melihat sosok yang dicintainya tersenyum atau tertawa, apalagi jika dialah yang menjadi penyebab kamu tertawa. Ia akan sangat bahagia bisa membuatmu tertawa dengan guyonannya, yang bisa jadi garing atau tak lucu.

7. Menggenggam tangannya lebih dulu

Entah sedang duduk berdua nonton tv atau jalan di tempat umum, kamu mungkin ingin menggenggam tangannya lebih dulu. Secara tak sengaja kamu telah membuatnya berdebar karena aksi manismu menunjukkan cinta. Ia mengartikan ini sebagai kamu membutuhkannya.

Wah, manakah hal-hal yang seringkali kamu lakukan pada pasangan dan membuatnya deg-degan, ladies? Cek sendiri ya!

#ElevateWoman with Fimela